Yang bukan faktor penyebab keragaman suku di Indonesia adalah

Faktor-Faktor yang Menyebabkan Keberagaman Suku Bangsa, Kelas 6 SD

GridKids.id - Kids, pada pembahasan kali ini kita akan membahas tentang Faktor-Faktor yang Menyebabkan Keberagaman Suku Bangsa, materi kelas 6 SD. Keberagaman merupakan suatu kondisi di masyarakat yang memiliki banyak perbedaan dalam berbagai bidang. Seperti yang diketahui, Indonesia merupakan negara kepulauan yang meliputi banyaknya perbedaan ras, suku, agama dan antargolongan.

Baca Juga: Materi Kelas 6 SD Tema 4, Keunggulan Energi Listrik Tenaga Surya Nah, perbedaan inilah yang disebut dengan Bhinneka Tunggal Ika atau simbol dari lambang Indonesia yang berarti berbeda-beda namun tetap satu.

Dari keberagamana tersebut ada banyak sekali dampak posiitf dan negatif bagi masyarakat Indonesia sendiri. Keberagaman di Indonesia juga dipengaruhi oleh beberapa faktor, lo. Lalu, apa saja faktor yang menyebabkan keberagaman suku bangsa?

Keunikan dan kemampuan yang dimiliki setiap individu merupakan wujud keberagaman dan anugerah dari Tuhan yang patut disyukuri. Masyarakat Indonesia memiliki keberagaman suku bangsa, budaya, dan sosial yang disatukan dengan semboyan Bhinneka Tunggal Ika.

Keberagaman tersebut dipengaruhi oleh banyak faktor, seperti perbedaan ras, lingkungan geografis, dan iklim.

Faktor Penyebab Keberagaman di Indonesia

Faktor penyebab keberagaman di Indonesia adalah sebagai berikut

1. Faktor Kondisi Geografis

Secara geografis, Indonesia terletak di benua Asia yang berbatasan dengan benua Australia serta diapit oleh dua samudera, yaitu Samudera Indonesia dan Samudera Pasifik. Hal ini menjadikan Indonesia sebagai tempat strategis di jalur perdagangan.

Indonesia terletak di rute perdagangan maritim yang berkembang antara India dan Cina. Banyak pedagang dari berbagai negara datang ke Indonesia. Mereka tidak hanya membawa komoditas dagang, tetapi juga membawa kebudayaan yang berpotensi menimbulkan akulturasi sehingga menjadi penyebab keberagaman di Indonesia.

Selain itu, Indonesia sebagai negara kepulauan terdiri dari berbagai pulau yang terpisah oleh laut. Jarak tersebut berdampak pada pengembangan kebiasaan, adat istiadat, dan budaya masyarakat di pulau masing-masing.

Hal tersebut menyebabkan adanya keberagaman suku bangsa, bahasa, budaya, sistem kepercayaan, agama, maupun peranan laki-laki dan perempuan.

2. Faktor Sejarah

Berdasarkan sejarah, orang Indonesia telah dijajah oleh negara-negara barat seperti Portugis, Spanyol, Inggris dan Belanda. Akibatnya, terjadi perkawinan dengan bangsa Indonesia, sehingga keturunannya menjadi beragam.

Kedatangan para penjajah juga berpengaruh pada keberagaman hidangan di Indonesia. Melalui proses akulturasi, tercipta berbagai makanan dan minuman baru yang beragam. Pengaruh bangsa asing juga tampak pada keberagaman pakaian, arsitektur, seni, dan masih banyak lagi.

3. Faktor Lingkungan Alam

Lingkungan alam menimbulkan keberagaman budaya di Indonesia. Adanya fenomena alam seperti gunung meletus dan gempa bumi menyebabkan banyak masyarakat pindah dari  suatu daerah ke daerah lain. Perpindahan ini disebut transmigrasi.

Penduduk yang datang di daerah baru akan beradaptasi dengan penduduk setempat sehingga muncul kebudayaan baru. Semakin banyak kebudayaan baru, semakin berkembang keberagaman di Indonesia.

4. Faktor Transportasi dan Komunikasi

Kemajuan transportasi dan komunikasi juga mempengaruhi adanya keberagaman masyarakat Indonesia. Transportasi dan komunikasi yang memadai mempermudah masyarakat untuk bepergian dari suatu daerah ke daerah lain.

Transportasi dengan cepat menghubungkan daerah sehingga mendapatkan akses yang bermanfaat untuk perkembangan. Sedangkan komunikasi berpotensi menimbulkan ide-ide baru, keahlian, adat istiadat, masakan, dan seni yang semuanya berperan dalam keberagaman di Indonesia.

5. Faktor Perubahan Nilai dan Sikap

Keberagaman di Indonesia muncul dari perubahan nilai, norma, dan kearifan lokal yang berkembang di dalam masyarakat. Teknologi modern dan dampak globalisasi menimbulkan perubahan nilai dan sikap sehingga memperbanyak keberagaman di Indonesia.

Perilaku masyarakat Indonesia kini semakin multikultural karena menerima banyak kebudayaan. Hal tersebut mengubah tata nilai dan sikap sehingga menyebabkan keberagaman di Indonesia.

6. Faktor Iklim

Iklim yang berbeda antara satu daerah dan daerah lain menyebabkan keberagaman mata pencaharian atau jenis pekerjaan di Indonesia. Misalnya, iklim gunung yang dingin cocok untuk perkebunan dan pertanian sehingga banyak mata pencaharian petani. Sedangkan iklim pantai membuat warga sekitar bekerja sebagai nelayan.

7. Faktor Agama

Ajaran agama yang disebarkan bangsa asing menimbulkan keberagaman agama di Indonesia. Contohnya yaitu bangsa Portugis yang menjajah Indonesia sekaligus menyebarkan agama Kristen. Serupa halnya dengan bangsa Tiongkok yang mengajarkan agama Konghucu.

Manfaat Keberagaman di Indonesia

Adapun manfaat keberagaman di Indonesia yaitu:

1. Mendorong kreativitas dan inovasi

Setiap suku, budaya, dan ras memiliki cara yang berbeda dalam menjalani kehidupan. Keberagaman tersebut berdampak pada pengetahuan dan cara pandang yang berbeda sehingga mendorong kreativitas dan inovasi untuk menghasilkan ide-ide baru.

2. Menimbulkan sikap toleransi dan saling menghargai

Keberagaman di Indonesia menimbulkan sikap toleransi dan saling menghargai. Setiap orang memiliki ciri khas yang membuatnya berbeda satu sama lain. Perbedaan ini patut dihargai dengan sikap saling toleransi.

Toleransi penting untuk membantu masyarakat agar hidup bersama dengan damai. Bersikap toleran berarti menerima pendapat dan preferensi orang lain. Dengan sikap toleransi dan saling menghargai, keyakinan, nilai, dan ide dapat diterima dengan baik.

3. Meningkatkan produktivitas

Menyatukan orang-orang dari berbagai latar belakang dengan pengalaman hidup yang berbeda dapat meningkatkan produktivitas. Keberagaman menghasilkan ide dan perspektif baru untuk memecahkan suatu masalah.

jenis-jenis sistem distribusi​

faktor penting dalam menyusun pembabakan dalam sejarah​

sebutkan negara asean beserta ikon negara. lagu kebangsaan ibu kota dan mata uang julukan​

jelaskan perjuangan yang ditempuh bangsa Indonesia untuk mengusir penjajah dengan pertempuran dan perundingan​

tuliskan hasilnya dalam tanah berikut dengan jelas dan ringkasan ​

Mohon di jawab dengan benar

sosialisasi dalam masyarakat​

21. Peningkatan interaksi antarmanusia da- lam kehidupan merupakan pengaruh ditemukannya televisi dalam bidang... a. sosial b. budaya c. ekonomi d. pe … ndidikan 22. Berikut ini manfaat komputer dalam kehidupan manusia, kecuali .... a. media penyimpan dokumen b. media pencetak gambar c. media hiburan d. media tulis dan alat hitung​

*IPS* 1. Jelaskan kondisi geologi Indonesia yang dilewati oleh tiga lempeng? 2. Jelaskan gempa tektonik dan vulkanik? 3. Sebutkan 3 musim di Indonesia … menurut kondisi iklimnya? 4. Beri contoh minimal 2 flora tipe bagian Barat, Peralihan, dan Timur? 5. Sebutkan 5 contoh fauna bagian peralihan dan timur? haloo tolong ya maaf kalo soalnya kebanyakan​

apakah karakter tersebut mirip dengan salah satu anggota keluarga kalian? mengapa hal tersebut dapat terjadi​

bagaimana kamu menggunakan tas sekolah? bagaimana kamu merawat tas sekolah? apakah kamu sudah bertanggung jawab dalam menggunakan tas sekolah? apa man … faat nya ketika kamu bertanggung jawab dalam menggunakan tas sekolah​

bagaimana kamu menggunakan tas sekolah​

Apa peran sanggar catrik Palagan dalam melestarikan tari jaipong​.

bantu jawab doang yang a aja​

hai kak boleh jawab soal no.1 sama 3 aja​

apa manfaat nya ketika kamu bertanggung jawab terhadap lampu belajar​

1 Mengapa bangsa Barat ingin menguasai wilayah Indonesia? Jawab: 2. Sebutkan saran yang diberikan I.J Kasimo untuk meningkatkan produksi bahan pangan … dalam Kasimo Plan! Jawab: 3. Sebutkan isi perjanjian Renville! Jawab: 4. Kerugian apa yang didapat Indonesia dari isi perjanjian Renville? Jawab: 5. Bangsa Indonesia mengalami banyak masalah perekonomian di awal kemerdekaan. Salah satu permasalahan ekonomi yang dihadapi Indonesia saat itu adalah inflasi yang sangat tinggi. Mengapa hal itu dapat terjadi? Jelaskan! tolong sih besok mau. di nilai​

3. Kegiatan pada gambar tersebut merupakan contoh kegiatan ekonomi berupa​

1. Sebutkan contoh tanaman xerofit! Jawab: 2. Jelaskan cara tumbuhan belimbing beradaptasi! Jawab: ... 3. Bagaimanakah pohon nangka melindungi diri da … ri musuhnya? Jawab: 4. Bagaimana kura-kura mempertahankan diri dari musuhnya? Jawab: 5. Ada banyak serangga di sekitar kita dengan bentuk tubuh yang berbeda-beda. Mengapa terjadi hal demikian? [HOTS Jawab:tolong jawab besok mau di koreksi​

Manusia dapat berinteraksi dengan lingkungan biotik. Contoh interaksi tersebut ditunjukkan oleh kegiatan .... a. membuat kolam ikan di halaman rumah b … . menggunakan air sungai untuk mencuci baju memanfaatkan lahan kosong sebagai lapangan voli memasak sayuran yang ditanam di pekarang rumah C. d.​