Berapa hari puasa di bulan rajab

"Jika tidak kuat, puasalah hanya tanggal 10. Jika kuatnya dua hari, puasa tanggal 1 dan 10. Ini bagus. Bulan Rajab kita puasa.

SERAMBINEWS.COM - Bulan rajab salah satu bulan mulia dan dianjurkan untuk melaksanakan puasa.

Malah bagi yang belum melunasi Puasa Qadha Ramadhan bisa segera dilakukan sehingga berlipat pahalanya.

Berikut anjuran Puasa Rajab, jumlah hari serta hukum dan bacaan niatnya.

Bulan Rajab tahun ini bertepatan pada tanggal 2 Februari 2022.

Pada bulan Rajab, terdapat amalan yang dianjurkan seperti menunaikan ibadah puasa sunnah.

Umat islam dianjurkan untuk memperbanyak puasa sunnah di bulan Rajab.

Hal tersebut berdasarakan dalil berikut ini.

Baca juga: Begini Niat Puasa Rajab Gabung Puasa Qadha Utang Ramadan, Dapat Pahala Berlipat

Baca juga: Aurel Hermansyah akan Melahirkan, Ashanty Siapkan Hadiah Ini untuk Cucu 

Baca juga: Merindukan Cita Rasa Kuliner Aceh di Betawi

Umat Islam dianjurkan memperbanyak puasa sunnah di bulan Rajab, hal ini didasarkan pada hadist berikut:

صُمْ مِنَ الْحُرُمِ

Berpuasalah pada bulan-bulan haram (HR. Abu Dawud no. 2428, HR. Ibnu Majah no. 1741, HR. Ahmad no. 19435)

Puasa Rajab juga menjadi anjuran yang dapat dilaksanakan pada tanggal 1-10 Rajab.

Puasa Sunnah Tanggal 1-10 Rajab

Menurut ceramah almarhum Kiai Maimoen Zubair, puasa Rajab sebaiknya dilakukan pada tanggal 1 hingga tanggal 10 Rajab.

Suara.com - Meski hukumnya sunah, berapa hari puasa Rajab sebaiknya dilaksanakan?

Puasa Rajab tahun 2021 ini jatuh mulai tanggal 13 Februari 2021. Ada sejumlah amalan ibadah yang dapat dikerjakan oleh umat muslim untuk menambah keimanannya, salah satunya ialah puasa Rajab. Puasa Rajab memiliki jumlah khusus, Anda ingin tahu berapa hari Puasa Rajab?
simak uraian singkat berikut ini:

1. Puasa Rajab 1 Hari

Puasa Rajab 1 hari di tanggal 1 Rajab atau tanggal 13 Februari 2021 (penanggalan nasional) sudah cukup baik. Bila sanggup menjalankan puasa 1 hari pada bulan suci ini maka Anda sudah dijanjikan mendapatkan pahal puasa selama 1 bulan.

Baca Juga: Bacaan Latin Doa Berbuka Puasa yang Umum dan Jarang Diketahui

2. Puasa Rajab Hari Terpilih

Di Bulan Rajab, Anda bisa memilih hari puasa khusus di hari Kamis, Jumat, dan Sabtu setiap minggu dalam satu bulan. Jadi total berapa hari puasa Rajab khusus puasa di hari-hari terpilih dalam sebulan kurang lebih ada 12 hari. Bila berhasil puasa dalam hari-hari terpilih seperti ini, Anda sudah mendapatkan pahala beribadah selama 700 tahun.

3. Puasa Rajab 7 Hari

Bila Anda memilih puasa Rajab selama 7 hari berturut-turut, dijanjikan 7 pintu neraka tertutup darinya.

4. Puasa Rajab 8 Hari

Baca Juga: Amalan-amalan Bulan Rajab dan Keutamaannya

Bila Anda memilih puasa 8 hari berturut-turut maka Anda akan menadpatkan 8 pintu surga.

5. Puasa Rajab 15 Hari

Bila Anda berpuasa selama 15 hari di Bulan Rajab, Anda akan mendapatkan kebaikan dan diampuni seluruh dosa-dosa kecil yang telah lalu.

Demikian penjelasan mengenai berapa hari puasa Rajab yang ideal. Kalau Anda bertanya-tanya berapa hari puasa Rajab, lihatlah daftar di atas, sesuaikan saja dengan kemampuan Anda dalam berpuasa. Tidak ada paksaan. Sebagai tambahan informasi, bulan rajab adalah  bulan ke-7 yang diagungkan Allah Ta'ala bersama tiga bulan haram lainnya Dzulqa'dah, Dzulhijjah, dan Muharram.

Nabi Muhammad SAW sangat memuliakan bulan Rajab karena pada bulan inilah beliau mendapatkan mukjizat berupa peristiwa Isra' Mikraj, melakukan perjalanan dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa, kemudian naik ke Sidratul Muntaha pada
malam 27 Rajab.

Selain puasa, tiga amalan lain yang dianjurkan untuk dilaksanakan di Bulan Rajab antara lain:

  • Memperbanyak istighfar
  • Memperbanyak doa Bulan Rajab
  • Sholat malam di Bulan Rajab

Itulah anjuran berapa hari Puasa Rajab baiknya dilaksanakan. Semoga bermanfaat.

Kontributor : Mutaya Saroh

Bisnis.com, JAKARTA – Bulan Rajab merupakan salah satu bulan yang berada di kalender islam atau Hijriah. Pada bulan ini, umat islam memiliki Sunnah, yaitu melakukan puasa Rajab.

Bulan Rajab dimulai sejak hari Kamis yang bertepatan dengan tanggal 3 Februari 2022. Hal tersebut dikonfirmasi langsung oleh lembaga Nahdlatul Ulama yang sedari kemarin memantau Hilal untuk menentukan 1 Rajab 1443 Hijriah.

“Karena di seluruh Indonesia tinggi hilal adalah positif di atas dua derajat, maka pada saat matahari terbenam posisi hilal masih terletak di atas ufuk. Artinya, tinggi hilal di seluruh Indonesia secara keseluruhan sudah memenuhi kriteria imkanur rukyah (hilal mungkin teramati)," seperti dikutip dari laman nu.or.id.

Meskipun demikian, karena hilal tidak terlihat, maka Jumadal Akhirah digenapkan 30 hari sehingga awal Rajab jatuh pada Kamis (3/2/2022). Lalu, apa sebenarnya ketentuan, keutamaan, jadwal, dan niat dari puasa Rajab?

Keutamaan dan Ketentuan Puasa Rajab

Adapun puasa Rajab hanya dilakukan beberapa hari saja. Tidak boleh selama satu bulan penuh. Sebagian sahabat Nabi, lanjut al-Ghazali, memakruhkan puasa Rajab selama satu bulan penuh karena dianggap menyerupai puasa bulan Ramadan. 

Dari hadits yang ada, puasa pada bulan Rajab memiliki keutamaan bagi yang menjalankannya adalah pahala sebesar ibada 900 tahun. Lalu, dalam hadits lain mengatakan jika satu hari puasa Rajab berarti sama halnya dengan 30 hari dibulan lainnya (kecuali Ramadhan).

“Satu hari berpuasa pada bulan haram (Dzulqa’dah, Dzulhijjah, Muharram, dan Rajab), lebih utama dibanding berpuasa 30 hari pada bulan selainnya. Satu hari berpuasa pada bulan Ramadhan, lebih utama dibanding 30 hari berpuasa pada bulan haram.” Imam al-Ghazali dalam Ihyâ ‘Ulumiddîn (juz 3, h. 431).

Waktu Terbaik Puasa Rajab

Untuk waktu sendiri, puasa Rajab disarankan melakukannya pada saat tengah bulan di bulan Rajab atau yang dikenal dengan  ayyamul bidh (tanggal 13, 14, dan 15) di bulan Rajab. Berarti dalam tanggalan Masehi, tanggal tersebut jatuh pada tanggal 14, 15, dan 16 Februari 2022.

Selain itu, puasa Rajab juga bisa dilaksanakan dengan satu hari berpuasa dan satu hari tidak. Lalu, bagi orang yang memiliki utang puasa Ramadan, diperbolehkan untuk mengqadhanya bersamaan puasa sunnah Rajab.

Berikut niat untuk melaksanakan puasa Rajab:

Nawaitu shauma Rajaba sunnatan lillâhi ta‘âlâ.   

Artinya: “Aku berniat puasa Rajab, sunnah karena Allah ta‘âlâ.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak Video Pilihan di Bawah Ini :


Editor : Novita Sari Simamora

Konten Premium Nikmati Konten Premium Untuk Informasi Yang Lebih Dalam

Berapa hari jika puasa Rajab?

Puasa rajab bisa dilakukan beberapa hari. Ini bisa satu hari, 7 hari, 8 hari, hingga 10 hari. Tidak ada ketentuan jumlah hari yang harus dipenuhi dalam puasa bulan rajab. Puasa bulan rajab termasuk puasa sunah yang bisa dilakukan berapapun harinya karena ini merupakan bulan yang mulia.

Puasa di bulan Rajab hari apa aja?

Adapun hari yang bisa mengerjakan puasa ini antara lain: 3 Februari 2022 (1 Rajab), 7 Februari 2022 (7 Rajab), 10 Februari 2022 (8 Rajab), 14 Februari 2022 (12 Rajab), 17 Februari 2022 (15 Rajab), 21 Februari 2022 (19 Rajab), 24 Februari 2022 (22 Rajab), 28 Februari 2022 (26 Rajab), maupun 3 Maret 2022 (29 Rajab).

Apakah boleh puasa Rajab 30 hari?

Lalu, dalam hadits lain mengatakan jika satu hari puasa Rajab berarti sama halnya dengan 30 hari di bulan lainnya (kecuali Ramadhan). “Satu hari berpuasa pada bulan haram (Dzulqa'dah, Dzulhijjah, Muharram, dan Rajab), lebih utama dibanding berpuasa 30 hari pada bulan selainnya.