Bagaimana cara melakukan lompat katak coba jelaskan

Lompat katak tentu sudah bukan olahraga yang asing lagi bagi kita karena di sekolah dalam mata pelajaran Penjaskes pun kita pasti diajarkan untuk melakukan jenis kegiatan ini seperti halnya cara melakukan roll depan, hingga teknik senam irama. Tak hanya di sekolah, latihan olahraga teknik lompat katak pada dasarnya juga dapat dilakukan di rumah, baik di dalam maupun luar ruangan sehingga sangat mudah dan sederhana.

Untuk melakukan dasar gerakan dari lompat katak, pada posisi awal kita perlu mengambil sikap berdiri tegak dengan kedua kaki yang dibuka selebar bahu. Lalu, masuklah ke dalam posisi squat, yakni setengah jongkok atau posisi seperti hendak duduk di mana bokong dicondongkan ke belakang sementara tubuh bagian atas tetap coba diluruskan.

Posisi squat sebaiknya diambil senyaman mungkin sebagai ancang-ancang untuk melompat ke depan. Sebaiknya pun lompatan dilakukan setidaknya sejauh 1 kaki ke depan, namun bisa disesuaikan juga jauhnya dengan kemampuan dan keinginan Anda. Jangan lupa untuk mengambil waktu dengan berhenti untuk bernapas sebelum melakukan lompatan kembali.

Ketika melakukan olahraga lompat katak dan melakukan dasar gerakan lompatan, percaya atau tidak, Anda akan masuk ke dalam lompatan yang cukup intens. Lebih dianjurkan untuk tidak melakukan lompatan biasa sekadar melompat, Anda perlu melakukan lompatan setinggi yang Anda bisa di udara. Namun ketika tak yakin tak perlu melakukannya supaya tak terjadi cedera.

  1. Lompatan dengan Satu Kaki

Untuk melakukan jenis gerakan lompat katak dengan satu kaki, maka di awal posisi tubuh adalah berjongkok dengan satu kaki ditekuk seperti posisi seorang pria hendak melamar seorang wanita. Kedua tangan bisa diturunkan dan berada pada sisi kaki yang ada di depan atau bisa juga ada di belakang punggung.

Selanjutnya, seluruh tumpuan berat badan bisa dipindahkan dari lutut ke kaki yang ada di depan di mana posisi tangan bertugas sebagai penyeimbang posisi, dan lutut bisa diangkat dari permukaan lantai. Dari posisi squat dengan satu kaki, melompatlah setinggi yang Anda mampu dalam satu kali gerakan besar dan mendaratlah dengan kaki yang tadi berada pada posisi squat. Lakukan beberapa kali repetisi sambil juga tak lupa bergantian dengan kaki lainnya.

Merangkum gerakan yang sudah sempat diulas sebelumnya, jadi instruksi dari lompat katak itu sendiri antara lain seperti di bawah ini:

  • Ambil posisi berdiri atau setengah berjongkok dengan kedua kaki dibuka selebar bahu.
  • Melompatlah ke depan dan tinggi.
  • Pastikan pendaratan dilakukan dengan jari-jari kaki dan bukan tumit, serta posisi pendaratan adalah dengan squat.
  • Melompatlah kembali ke belakang untuk berada di posisi awal.
  • Ulangi gerakan melompat ke depan dan ke belakang sampai set selesai dilaksanakan dan pengaturan set bisa dilakukan sesuai dengan kemampuan fisik atau keinginan target yang sudah dibuat oleh Anda.

Sementara itu, untuk teknik pernapasan sendiri pun ada polanya di mana wajah bisa tetap ke arah depan sambil menjaga tubuh inti tetap seimbang namun bagian pundak agak ke belakang. Tekukkan lutut pastikan untuk menghadap ke arah yang sama dengan kaki dan lakukan squat serendah mungkin atau semampu Anda tanpa membiarkan lutut melebihi jari-jari kaki.

Ambil posisi duduk di atas tumit dan melompatlah dengan posisi atau gerakan lengan ke belakang, lalu lakukan pendaratan secara perlahan pada jari-jari kaki dan dengan posisi ini, Anda bisa mengambil nafas sambil melakukan squat. Pernapasan dapat dilakukan tanpa terburu-buru dan ambil nafas secara benar.

Ada baiknya sebelum melakukan olahraga lompat katak, Anda bisa berlatih fisik lebih dulu melalui jump squat dan bodyweight squat. Hal ini akan membantu tubuh untuk tak mudah goyah ketika melakukan lompatan. Pastikan pula untuk melakukan teknik dasarnya 10-15 kali dalam 1 set di mana per setnya adalah berdurasi 30 detik.

Itulah beberapa teknik lompat katak yang penting untuk kita ketahui dan kiranya dengan sekilas ulasan ini dapat membantu Anda yang ingin memulai olahraga lompat katak.

Loncat katak Cara melakukan loncat katak: 1. Posisi awal jongkok, sikap membungkuk, pandangan ke depan. 2. Bertumpu pada kedua kaki dan kedua tangan. 3. Bertolaklah dengan kedua kaki dan kedua tangan secara serempak sekuat-kuatnya. 4. Mendarat secara serempak. Loncat tali 1. Dua anak memegang setiap ujung tali/karet untuk memutar-mutarkan. 2. Satu anak meloncat pada waktu tali turun/menyentuh lantai.

Lakukan hingga semua anak mendapat kesempatan.

Ilustrasi cara menirukan gerakan lompat katak untuk melatih motorik anak. Sumber: Unsplash

Cara menirukan gerakan katak melompat merupakan salah satu metode belajar yang dapat diterapkan oleh orang tua guna melatih kemampuan motorik pada anak. Pasalnya dengan melakukan gerakan tersebut, maka anak anda terlatih untuk bergerak aktif.

Melakukan lompat katak pada dasarnya termasuk permainan olahraga yang seru dan menyenangkan bagi anak-anak. Oleh sebab itu, para orang tua diharapkan dapat mendampingi anak di rumah saat mempraktekan latihan lompat katak tersebut guna meningkatkan kemampuan motoriknya.

Cara Menirukan Gerakan Katak Melompat

Sesuai dengan nama permainan olahraganya, latihan lompat katak dapat dilakukan dengan cara menirukan gerakan katak melompat. Mengutip dari buku Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan, Agus Mukholid (2007: 60), latihan satu ini dapat diawali dengan memposisikan tubuh anak dalam sikap berdiri tegak dan kedua kaki di buka selebar bahu.

Ilustrasi cara menirukan gerakan lompat katak untuk melatih motorik anak. Sumber: Unsplash

Selanjutnya, orang tua dapat membimbing dan mendampingi anak dengan menerapkan cara menirukan gerakan katak melompat berikut ini:

  • Posisikan tubuh berdiri tegap dengan kedua kaki dibuka selebar bahu

  • Kemudian jongkok dengan memposisikan badan condong ke depan dengan pinggul sedikit di tarik ke arah belakang

  • Letakan kedua tangan di atas matras dengan kedua siku diluruskan

  • Lakukan gerakan melompat ke depan dengan pusat tolakan dari kedua kaki

  • Lakukan pendaratan dengan menumpu kedua kaki secara bersamaan dan menempelkan kedua telapat tangan di atas matras ketika mendarat

Sebagai bagian dari permainan olahraga, maka latihan lompat katak tentu memiliki banyak manfaat guna meningkatkan kemampuan motorik anak. Selain itu, latihan satu ini juga bisa menambah kebugaran dan kesehatan tubuh. Adapun manfaat lain dari permainan olahraga lompat katak tersebut ialah sebagai berikut:

  • Meningkatkan kekuatan otot dan ketangkasan tubuh

  • Meningkatkan kelincahan dan kecepatan

  • Meningkatkan kemampuan koordinasi alat gerak

  • Meningkatkan daya tahan tubuh

  • Meningkatkan keberanian dan rasa percaya diri

Mengingat ada banyak sekali manfaat dari cara menirukan gerakan katak melompat, maka para orang tua tidak perlu ragu untuk menjadikan lompat katak tersebut sebagai media latihan guna meningkatkan kemampuan motorik putra-putrinya. Semoga informasi tadi dapat bermanfaat! (HAI)