Apakah jurusan IPS bisa menjadi pegawai bank?

loading...

Pengawai Bank. Foto/Ist

JAKARTA - Banyak orang belum tahu dan menganggap bahwa bekerja di bank itu hanya untuk mahasiswa lulusan yang berasal dari jurusan akuntasi, manajemen, perbankan, atau jurusan lainnya yang mempunyai korelasi khusus dalam hitung-hitungan angka dan uang.

Tapi nyatanya, banyak karyawan-karyawan bank yang berasal dari jurusan lain yang tidak mempunyai korelasi sedikitpun dengan bank. Menjadi pegawai bank adalah salah satu profesi yang tidak memandang jurusan, dan kerap kali pekerjaan ini menjadi incaran para fresh graduate atau mahasiswa yang baru saja lulus.

Baca juga: Pintar dan Berbakat, Inilah Sederet Artis Lulusan Universitas Brawijaya

Bahkan, ada banyak mahasiswa yang belum lulus dan mencoba magang di bank padahal jurusan kuliah yang sedang diambil sangat tidak relevan. Untuk menjadi pegawai bank, misalnya seperti teller atau customer service tidak dibutuhkan jurusan khusus, asal kamu memenuhi kriteria dan lulus dalam tahap penyeleksian yang diselenggarakan, kamu dapat mempunyai kesempatan yang sama dengan mereka yang mempunyai jurusan relevan dengan Bank.

Apalagi, umumnya kalau kamu malamar di posisi front office, pekerjaan ini mencari dan lebih membutuhkan karyawan yang mempunyai penampilan menarik, dan skill komunikasi yang bagus.

Kamu yang mempunyai jurusan kuliah yang tidak relevan dengan perbankan, tidak perlu khawatir tidak bisa bersaing pada saat penyeleksian, dan bekerja secara maksimal, karena sebelum bertugas menjadi pegawai bank kamu akan dilatih atau ditraining terlebih dahulu.

Baca juga: Para Pakar UI Teliti Obat Herbal Alternatif Covid-19, Ini Hasilnya

Hal ini dilakukan guna meratakan kinerja karyawan agar sesuai dengan SOP (Standard Operating Procedure) yang telah dibuat.

Kamu tidak harus menguasai soal uang, perbankan, saham, reksadana, dll dari awal, karena semua itu dapat dipelajari. Skill dan keterampilan yang dibutuhkan untuk menjadi pegawai bank juga berbeda-beda sesuai dengan unit yang akan kamu tempati.

Tidak nyambung, ini jurusan yang bisa kerja di bank. Yuk simak!

1. Jurusan Hukum
Jurusan hukum bisa kerja di bank? Yaa, bagi kamu mahasiswa lulusan jurusan hukum mempunyai kesempatan untuk bisa kerja di bank loh.

Jurusan hukum tidak melulu menjadi pengacara, jaksa, hakim, notaris atau segala jenis pekerjaan yang berkaitan dengan hukum. Mahasiswa lulusan jurusan hukum juga bisa bekerja di bank. Kamu dapat menempati posisi menjadi enabler.

Enabler di bank tidak hanya satu bidang saja, kamu juga dapat masuk ke bagian auditor hukum, dukungan organisasi, auditor risiko dan umum, dll. Banyak bank-bank di Indonesia yang membutuhkan mahasiswa lulusan jurusan Hukum .

2. Jurusan Teknik Informatika
Jurusan Teknik Informatika tidak hanya belajar mengenai memasang aplikasi saja, tapi jug acara membuat aplikasi. Kamu dapat mempunyai kesempatan yang besar untuk dapat bekerja di bank dengan menempati posisi di bidang pengembang aplikasi terkait perbankan.

Zaman sekarang semua sudah serba canggih, berbagai kebutuhan sudah dapat diakses menggunakan berbagai aplikasi, Kamu sebagai lulusan Teknik Informatika, dapat membantu mengembangkan aplikasi perbankan agar dapat lebih mudak dijankau oleh masyarakat. Selain itu dapat menciptakan berbagai aplikasi yang membantu mempermudah pekerjaan para pegawai perbankan.

3. Jurusan Hubungan Internasional
Siapa sangka jurusan Hubungan Internasional juga mempunyai kesempatan untuk bekerja di bank, tidak hanya dapat terjun di dunia pemerintahan, dan diplomasi negara. Kamu sebagai lulusan Jurusan HI dapat ditempatkan di bagian moneter.

Di bagian moneter, kamu akan mempelajari dan menganalisa politik global serta pengaruhnya terhadap kondisi ekonomi mikro dan makro secara internasional, jadi dapat mengetahui inflasi uang atau rupiah yang terjadi.

(MG04–Bunaya Putri Zulfikar)

(mpw)

loading...

Jurusan perpajakan. Foto/Ist

JAKARTA - Bagi siswa SMA Kelas 12 pasti banyak yang bertanya-tanya kira-kira jika memilih jurusan IPSapakah mendatangkan peluang kerja yang terbuka luas untuk masa depannya. Pertanyaan ini wajar terlebih memilih jurusan untuk kuliah itu bukanlah perkara yang gampang.

Dalam hal memilih jurusan, banyak anak yang kemudian bertanya ke teman-temannya. Atau kalau tidak cocok dengan pilihan temannya, mereka browsing di internet untuk mencari informasi sebanyak mungkin untuk mencari jurusan pilihannya.

Baca juga: Lulusan Jurusan Biologi, Ini Potensi Kerja dan Kisaran Gajinya

Bertanya kepada orang tua pun bisa dilakukan untuk mendapat sudut pandang berbeda dalam menetapkan jurusan yang ingin dipilih. Namun setelah sekian banyak bertanya dan mencari perlu ditanya kembali dalam hati apakah saran dan masukan tentang jurusan itu sesuai dengan pilihan diri sendiri, minat ataupun bakat.

Buat kamu anak-anak SMA kelas 12 yang lagi bertanya-tanya kira-kira jurusan IPS bisa jadi apa aja sih? Berikut ini pilihan jurusan dan gambaran peluang kerjanya yang bisa dipertimbangkan melansir laman gokampus.com, Kamis (6/1/2021).

1. Ilmu Komunikasi
Jurusan kuliah yang cocok untuk anak IPS yang pertama adalah jurusan ilmu komunikasi. Meskipun jurusan ini banyak yang bilang cuma untuk anak-anak yang jago ngomong, ini salah besar!

Selain membahas tentang medium yang digunakan untuk berkomunikasi, di jurusan ini juga akan belajar banyak hal seputar dunia politik, sains, menulis berita, fotografi, bahkan sampai diminta untuk membuat program acara TV. Pada intinya, mahasiswa jurusan ini akan belajar banyak hal mengenai aspek-aspek komunikasi maupun teori dan praktik.

Prospek kerja: penulis, presenter, jurnalis, public relations, hubungan masyarakat,dan lain-lain.

Baca juga: Bingung Pilih Jurusan? Ini 10 Jurusan Kuliah IPA yang Bisa Jadi Pertimbangan

2. Psikologi
Jurusan psikologi juga merupakan salah satu incaran anak IPS setiap tahunnya. Jurusan ini akan mempelajari banyak hal mengenai mental, pikiran, dan perilaku manusia. Jurusan ini juga akan meneliti alur pemikiran dan alasan di balik perilaku yang kita lakukan.

Prospek kerja: HRD, psikolog, terapis, penulis, content creator,dan lain-lain.

3. Hubungan Internasional
Jurusan Hubungan Internasional atau yang dikenal dengan jurusan HI ini merupakan salah satu jurusan yang paling bergengsi. Mahasiswa di jurusan ini akan diminta untuk mempelajari segala sesuatu yang berhubungan dengan aktivitas interaksi lintas batas antar negara, seperti seni diplomasi, politik luar negeri, perdagangan luar negeri, ekonomi internasional, hukum internasional, dan globalisasi.

Prospek kerja: Konsultan Politik, diplomat, wartawan internasional, konsultan Imigrasi,dan lain-lain.

4. Akuntansi
Sebagai anak jurusan IPS di SMA, pasti sudah tidak asing lagi dengan jurusan akuntansi. Akuntansi adalah salah satu program/jurusan kuliah yang mempelajari tentang keuangan seperti prinsip akuntansi dan teori, akuntansi keuangan, akuntansi manajerial, akuntansi biaya, pengendalian anggaran, akuntansi pajak, dan lain-lainnya. Intinya, nanti di bangku kuliah akan mempelajari banyak hal mengenai keuangan khususnya di sebuah perusahaan.

Prospek kerja: Akuntan, pemeriksa keuangan, manajer keuangan, administrasi,dan lain-lain.

5. Manajemen perbankan
Jurusan IPS selanjutnya adalah jurusan manajemen perbankan. Jurusan ini bertujuan untuk menghasilkan lulusan yang terampil menangani aktivitas operasional perbankan yang mencakup pekerjaan teller, customer services, karyawan pembukuan unit giro, tabungan dan deposito, juga produk perbankan lainnya.

Prospek kerja: analisis keuangan, akuntan, analisis kredit, perpajakan,dan lain-lain.

6.Perhotelan dan pariwisata
Jurusan perhotelan dan pariwisata ini kental dengan jurusan-jurusan yang identik diisi oleh mahasiswa dari lulusan SMA IPS. Pada jurusan ini, kamu akan mempelajari segala hal yang terkait dengan pariwisata, rekreasi, dan penginapan atau akomodasi.

Prospek kerja: pegawai di bidang perhotelan dan kapal pesiar, biro perjalanan wisata,perusahan objek dan daya tarik wisata, konsultan perjalanan wisata, maskapai penerbangan, maupun membuka usaha sendiri.

7. Hukum
Jurusan hukum juga merupakan salah satu jurusan yang paling sering dicari di perkuliahan. Jurusan ini cocok bagi yang memiliki kepedulian dengan hukum Indonesia. Kamu akan belajar banyak hal mengenai peraturan hukum di Indonesia maupun luar negeri.

Prospek kerja: Pengacara, sekretaris legal, asisten legal, hakim, jaksa,dan lain-lain.

8. Sosiologi
Senang dengan dunia sosial dan ingin bergabung atau menggerakkan organisasi sosial? Jurusan sosiologi mungkin bisa jadi pilihan. Interaksi yang terjadi antara satu orang dengan orang yang lain menjadi fokus utama yang dipelajari dalam jurusan. Interaksi itu sendiri bentuknya beragam dan akan punya pengaruh langsung terhadap kondisi masyarakat.

Prospek kerja: Peneliti sosial, sosiolog, spesialis media sosial, relawan, dan lain-lain.

9. Penyiaran (broadcasting)
Broadcasting atau penyiaran merupakan salah satu cabang dari jurusan ilmu komunikasi khususnya jurnalistik. Apa yang dipelajari di jurusan ini adalah bagaimana menciptakan dan mengemas suatu ide menjadi program untuk di produksi dan disiarkan pada khalayak lewat media massa.

Prospek kerja: wartawan, tim kreatif TV atau radio, content creator, presenter, dan lain-lain.

10. Fashion bisnis
Buat yang suka fashion dan bercita-cita punya bisnis di bidang itu, jurusan ini adalah jurusan yang tepat. Program studi Fashion bisnis mempelajari bagaimana mengatur bisnis dalam dunia fashion dan perilaku konsumen pada tren fashion saat ini.

Prospek kerja jurusan: Visual merchandiser, wirausaha fashion, fashion stylist.

(mpw)

Anak IPS bisa masuk jurusan apa saja?

30 Jurusan Kuliah untuk Anak IPS, Pilih yang Mana?.
Jurusan Ilmu Komunikasi..
2. Jurusan Manajemen..
3. Jurusan Hubungan Internasional..
4. Jurusan Hukum/Ilmu Hukum..
Jurusan Psikologi..
Jurusan Akuntansi..
7. Jurusan Kriminologi..
Jurusan Sosiologi..

Jika ingin kerja di bank harus ambil jurusan apa?

Prospek Kerja Perbankan Perlu Sobat tahu, mereka yang saat ini bekerja di bank tidak selalu memiliki latar belakang kuliah jurusan perbankan, bahkan jurusan keuangan. Ada beragam lulusan jurusan yang bisa kerja di bank, seperti Hukum, Psikologi, Statistika, Ilmu Komunikasi, bahkan Teknik Informatika.

Apakah anak IPS bisa masuk perbankan?

Siswa IPS diketahui banyak mengincar jurusan Manajemen, salah satunya Manajemen Perbankan. Tak heran jika jurusan tersebut menjadi jurusan bergengsi bagi kebanyakan orang. Mahasiswa Manajemen Perbankan juga memiliki prospek karier yang bagus, mereka dapat terjun ke sektor perbankan, seperti teller hingga manajer bank.

Jurusan apa yang gampang cari kerja?

Jurusan kuliah paling mudah cari kerja.
Akuntansi dan keuangan. Salah satu jurusan kuliah yang banyak dicari dunia kerja adalah lulusan akuntansi dan keuangan. ... .
2. Teknik Industri. Satu lagi jurusan kuliah yang paling mudah cari kerja yakni Teknik Industri. ... .
Manajemen Bisnis. ... .
4. Sistem Informasi..