Internet lokal bisa dipakai dimana saja?

Internet lokal bisa dipakai dimana saja?

Gadgetren – Untuk bersaing dengan operator lainnya di Indonesia, Telkomsel telah memberikan beragam promo dan paket yang menarik agar pelanggannya betah dalam menikmati layanannya.

Salah satu hal menarik yang dilakukan Telkomsel dengan menghadirkan bonus tambahan pada beberapa paketnya berupa kuota lokal. Bonus ini sendiri biasanya hanya bisa dilakukan di wilayah tertentu saja.

Kamu yang mendapatkan bonus ini past bingung apa maksudnya dan bagaimana cara menggunakannya bukan? Untuk lebih jelasnya kamu bisa melihat rincian berikut.

Apa Itu Kuota Lokal Telkomsel?

Kuota Lokal Telkomsel adalah kuota tambahan pada suatu paket tertentu yang biasanya hanya dapat digunakan di sekitar area atau wilayah ketika kamu mengaktifkan pertama kali paket data tersebut.

Berbeda dengan kuota reguler dan malam yang dapat digunakan secara nasional atau di seluruh wilayah Indonesia. Namun kuota lokal terbatas pada suatu daerah saja sehingga pemakaiannya tidak sebebas kuota utama.

Sebagai contohnya pada saat kamu mengaktifkan suatu paket data di daerah Bogor, maka bonus kuota lokal yang didapat hanya bisa digunakan di wilayah Bogor saja. Misal jika kamu sedang berada di Bandung, secara otomatis kuota tidak dapat digunakan sama sekali.

Apabila digunakan di luar wilayah aktivitas paket data, maka konsumsi pemakaian internet akan dialihkan ke jenis kuota lain (internet reguler, malam, atau 4G) atau langsung memotong pulsa sesuai tarif yang berlaku ketika tidak ada kuota internet lain sama sekali.

Oleh karena itu, kamu dapat mengaktifkan paket yang memiliki kuota Lokal Telkomsel pada saat berada di lokasi yang paling sering dikunjungi agar bisa memanfaatkannya secara maksimal.

Seperti yang disinggung sebelumnya, kuota Lokal Telkomsel tidak dibeli secara satuan, melainkan biasanya sebagai pembagian dari paket tertentu. Semakin mahal harganya, maka paket kuota lokal yang ditawarkan biasanya memiliki kuota yang lebih besar.

Cara Menggunakan Kuota Lokal Telkomsel

  1. Aktifkan paket yang mempunyai kuota Lokal Telkomsel melalui kodeUMB, aplikasi MyTelkomsel, SMS, maupun GraPari terdekat
  2. Alihkan pemakaian internet di handphone atau tablet ke mode data seluler
  3. Pastikan sedang atau sering berada di daerah saat aktivasi paket data
  4. Nikmati layanan internet dengan menggunakan kuota Lokal Telkomsel

Kamu tidak perlu melakukan pengaturan apapun untuk bisa menikmati kuota Lokal Telkomsel. Hanya saja terkadang ada sedikit masalah yang mana kuota lokal ternyata tidak bisa digunakan sehingga kamu perlu menghubungi pihak Telkomsel untuk lebih jelas kenapa.

Artikel Terkait

Apakah yang dimaksud dengan lokal kuota?

Lokal Kuota (baca: Kuota Lokal) adalah merupakan kuota internet yang dapat digunakan di wilayah terbatas seperti misalnya wilayah pelanggan mengaktifkan kuota dan atau wilayah – wilayah sekitarnya namun jangkaun wilayah ini tidak sampai nasional.

Lokal kuota ini jangkauannya akan berbeda – beda ditentukan oleh beberapa hal yaitu kota dimana pelanggan melakukan aktivasi kuota dan jenis paket internet yang diaktivasi.

Paket lokal kuota ini umumnya hanya bisa dinikmati dikota aktivasi paket, namun untuk detail penggunaan lokal kuota bisa dilihat pada ketentuan yang berlaku di paket yang dibeli pelanggan. Dalam kondisi di wilayah perbatasan kota kondisi tidak dapat dipastikan secara akurat karena tergantung dengan layanan radio network yang melayani, hal ini karena faktor lain yang tidak mudah untuk dikendalikan seperti cuaca, demografi struktur tanah, kepadatan populasi dan sebagainya.

Bagaimana cara pelanggan dapat menikmati kuota lokal ?

Kuota lokal ini umumnya tidak berdiri sendiri, melainkan tergabung sebagai salah satu benefit bersama dengan beberapa jenis kuota lain pada paket data Telkomsel lainnya.

Menggunakan kuota internet lokal Telkomsel tidak memerlukan pengaturan apapun. Para pelanggan bisa langsung memanfaatkannya setelah berhasil mengaktifkan paket data yang menawarkan benefit lokal kuota di dalamnya.

Bagaimana jika lokal kuota digunakan diluar wilayah yang tidak termasuk dalam jangkauan?

Jika digunakan di luar wilayah yang menjadi jangkauan lokal kuota, maka konsumsi pemakaian internet akan dialihkan ke jenis kuota lain seperti internet reguler/kuota nasional dan atau memotong pulsa secara langsung sesuai dengan tarif yang berlaku jika pelanggan tidak memiliki kuota lain.

Kuota Lokal bisa digunakan aplikasi apa saja?

Kuota lokal dapat digunakan untuk akses internet tanpa terbatas pada aplikasi tertentu. Pelanggan akan dapat menggunakan lokal kuota untuk browsing internet, video streaming, bermain game, mengirimkan pesan lewat aplikasi dll yang membedakan hanya pelanggan mengakses internet tersebut harus berada di dalam jangkauan wilayah lokal kuota tersebut.

Bagaimana cara pelanggan mengetahui jangkauan wilayah lokal kuotanya ?

  • Melalui Website
    • Akses https://www.telkomsel.com/prabayar
    • Pilih paket yang dimaksud
    • Pilih selengkapnya
    • Masukkan lokasi pelanggan & akan ditampilkan beberapa pilihan paket
    • Pilih salah satu paket yang diminati
    • Pilih info selengkapnya
    • Informasi local kuota akan ada pada deskripsi paket
  • Melalui Aplikasi MyTelkomsel
    • Buka Aplikasi MyTelkomsel
    • Pilih Beli paket
    • Pilih  Paket UnlimitedMax sesuai kebutuhan
    • Cek detail paket atau lihat pada Deskripsi paket

Kota – kota mana saja di daerah Puma (Papua – Maluku), Sulawesi dan Kalimantan (Pamasuka) dengan Zona yang sama dapat saling menggunakan Kuota Lokalnya?

Berikut adalah daftar Zona di area Pamasuka yang dapat mengkonsumsi kuota Lokal yang sama :

ACQUISITION ZONE

CONSUMPTION CITIES

ZONE 1

A

BANJAR

KOTA MAKASSAR

PANGKAJENE DAN KEPULAUAN

TAKALAR

B

BARITO KUALA

GOWA

KOTA BALIKPAPAN

KUBU RAYA

MAROS

C

BANTAENG

KOTA BANJAR BARU

KOTA PONTIANAK

MEMPAWAH

ZONE 2

A

BALANGAN

BARRU

BOLAANG MONGONDOW TIMUR

BONE

BULUKUMBA

JENEPONTO

KOTA BITUNG

KOTA KOTAMOBAGU

KOTA MANADO

KOTA SAMARINDA

MINAHASA

MINAHASA SELATAN

MINAHASA TENGGARA

MINAHASA UTARA

SINJAI

SOPPENG

B

KOTA BANJARMASIN

ZONE 3

A

BENGKAYANG

BOLAANG MONGONDOW SELATAN

BUOL

ENREKANG

GORONTALO

KAPUAS HULU

KAYONG UTARA

KEPULAUAN SELAYAR

KETAPANG

KOTA BARU

KOTA GORONTALO

KOTA PALANGKARAYA

KOTA PALOPO

KOTA PARE-PARE

KOTA TOMOHON

LANDAK

LUWU

MAJENE

MAMASA

MAMUJU TENGAH

MELAWI

PASER

PENAJAM PASER UTARA

PINRANG

POLEWALI MANDAR

PULANG PISAU

SAMBAS

SEKADAU

TABALONG

TANA TORAJA

TANAH BUMBU

TORAJA UTARA

WAJO

B

HULU SUNGAI TENGAH

HULU SUNGAI UTARA

TANAH LAUT

TAPIN

C

BOLAANG MONGONDOW

HULU SUNGAI SELATAN

KOTA SINGKAWANG

ZONE 4

A

ASMAT

BANGGAI

BANGGAI KEPULAUAN

BANGGAI LAUT

BARITO SELATAN

BARITO TIMUR

BARITO UTARA

BERAU

BIAK NUMFOR

BOALEMO

BOLAANG MONGONDOW UTARA

BOMBANA

BONE BOLANGO

BOVEN DIGOEL

BULUNGAN

BURU

BURU SELATAN

BUTON

BUTON SELATAN

BUTON TENGAH

BUTON UTARA

DEIYAI

DOGIYAI

DONGGALA

FAKFAK

GORONTALO UTARA

GUNUNG MAS

HALMAHERA BARAT

HALMAHERA SELATAN

HALMAHERA TENGAH

HALMAHERA TIMUR

HALMAHERA UTARA

INTAN JAYA

JAYAPURA

JAYAWIJAYA

KAIMANA

KATINGAN

KEEROM

KEPULAUAN ARU

KEPULAUAN SANGIHE

KEPULAUAN SULA

KEPULAUAN TALAUD

KEPULAUAN YAPEN

KOLAKA

KOLAKA TIMUR

KOLAKA UTARA

KONAWE

KONAWE KEPULAUAN

KONAWE SELATAN

KONAWE UTARA

KOTA AMBON

KOTA BAUBAU

KOTA BONTANG

KOTA JAYAPURA

KOTA KENDARI

KOTA PALU

KOTA SORONG

KOTA TARAKAN

KOTA TERNATE

KOTA TIDORE KEPULAUAN

KOTA TUAL

KOTA WARINGIN BARAT

KOTA WARINGIN TIMUR

KUTAI BARAT

KUTAI KARTANEGARA

KUTAI TIMUR

LAMANDAU

LANNY JAYA

LUWU TIMUR

LUWU UTARA

MAHAKAM ULU

MALINAU

MALUKU BARAT DAYA

MALUKU TENGAH

MALUKU TENGGARA

MALUKU TENGGARA BARAT

MAMBERAMO RAYA

MAMBERAMO TENGAH

MAMUJU

MAMUJU UTARA

MANOKWARI

MANOKWARI SELATAN

MAPPI

MAYBRAT

MERAUKE

MIMIKA

MOROWALI

MOROWALI UTARA

MUNA

MUNA BARAT

MURUNG RAYA

NABIRE

NDUGA

NUNUKAN

PANIAI

PARIGI MOUTONG

PEGUNUNGAN ARFAK

PEGUNUNGAN BINTANG

POHUWATO

POSO

PULAU MOROTAI

PULAU TALIABU

PUNCAK

PUNCAK JAYA

RAJA AMPAT

SANGGAU

SARMI

SERAM BAGIAN BARAT

SERAM BAGIAN TIMUR

SERUYAN

SIAU TAGULANDANG BIARO

SIDENRENG RAPPANG

SIGI

SINTANG

SORONG

SORONG SELATAN

SUKAMARA

SUPIORI

TAMBRAUW

TANA TIDUNG

TELUK BINTUNI

TELUK WONDAMA

TOJO UNA-UNA

TOLI-TOLI

TOLIKARA

WAKATOBI

WAROPEN

YAHUKIMO

YALIMO

B

KAPUAS

Baca Juga :

  1. Cara melakukan Pembayaran Tagihan Telkomsel Halo Online melalui Channel Grapari dan Channel Digital lainnya
  2. Antrian Online GraPARI, Layanan Janji Temu dengan petugas Customer Service GraPARI Telkomsel
  3. Cara mengambil alih akun WhatsApp yang dicuri tanpa kode verifikasi dua langkah

Kuota internet lokal bisa dipakai dimana saja?

Pelanggan dapat menggunakan Kuota Lokal untuk browsing internet, video streaming, bermain game, mengirimkan pesan lewat aplikasi, dll. yang membedakan hanya pelanggan harus mengakses internet tersebut saat berada di dalam jangkauan wilayah Kuota Lokal.

Kuota lokal Telkomsel bisa dipakai dimana saja?

Kalau sahabat cermati, kuota nonton lokal Telkomsel bisa digunakan untuk akses aplikasi chat, medsos, dan streaming. Yang menarik dari kuota nonton lokal Telkomsel adalah kuota tersebut bisa digunakan di semua jaringan Telkomsel seperti 2G, 3G, 4G, dan 5G.

Apa bedanya internet lokal dan internet?

Seperti penjelasan di atas, kuota lokal adalah paket internet yang hanya bisa digunakan di zona wilayah tertentu. Berbeda dengan kuota umum biasa. Kuota umum atau kuota utama adalah paket internet yang dapat digunakan di manapun dalam skala nasional.

Jika kuota utama habis apakah kuota lokal bisa digunakan?

A: Tidak bisa, kuota lokal hanya dapat diakses pada daerah yang kita daftarkan, sehingga hanya pada daerah dan kota yang kita daftarkan dapat digunakan.