Cara memasak capcay kuah kental

Liputan6.com, Jakarta Capcay merupakan masakan yang berasal dari Tiongkok atau yang biasa disebut dengan chinese food. Meskipun tak jarang kita menganggapnya sebagai makanan Indonesia. Dalam dialek Hokkian, secara harfiah capcay berarti aneka ragam sayur, atau bisa juga berarti sepuluh sayur karena cap artinya sepuluh dan cay artinya sayur. Boleh dikatakan kalau capcay merupakan makanan yang bergizi karena dimasak dengan beberapa macam sayur yang pastinya bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Aneka macam sayuran ditambah dengan rasa dari bumbu capcay yang lezat membuat masakan ini banyak disukai orang-orang. 

  • Cara Membuat Capcay, Hidangan Sederhana Kaya Nutrisi

Cara Membuat Capcay terbilang simpel, mudah, dan praktis, meskipun bahan-bahannya terdiri dari berbagai macam sayuran. Kalau melihat dari bahan dan bumbunya mirip seperti saat sedang membuat sop tapi berbeda. Bedanya capcay menggunakan saus tiram dan kecap sedangkan sop tidak menggunakannya. 

Berbagai macam sayuran pada capcay tentu banyak mengandung vitamin, mineral dan zat gizi lainnya yang sangat penting buat tubuh. Sebut saja berbagai macam vitamin B2, B6, vitamin C dan vitamin A yang banyak terdapat dalam sayur brokoli dan sawi putih. Selain itu kandungan gizi lainnya seperti kalium, serat, zat seng, magnesium, fosfor dan beberapa protein juga bisa kita dapatkan kalau mengkonsumsi resep sayur sehat ini. Apalagi buat anak anak yang sedang dalam pertumbuhan, resep masakan capcay ini tentu sangat bagus buat mereka. Kita bisa menambahkan irisan bakso sapi, sosis, daging, jamur atapun udang sehingga kandungan gizi nya lebih lengkap dan lebih bergizi buat mereka. 

Kunci atau rahasia dari cara membuat capcay yang enak, lezat dan aromanya mengundang selera terletak di penggunakan bumbu cairnya. Ya, kunci utama untuk membuat capcay kuah ataupun goreng seenak dan selezat restoran atau rumah makan chinese food memang terletak pada bahan kecap dan saus tiramnya. Keduanya memberikan aroma yang harum pada masakan chinese food ini sehingga sangat mengundang selera. Berikut cara membuat capcay kuah kental yang enak dan bikin ketagihan seperti Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Senin (22/10/2018).

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Skip to content

Gunakan aplikasi Sweetrip Indonesia untuk membaca resep lebih mudah

Home » Kuliner » Resep Capcay Kuah Kental untuk Comfort Food di Rumah

Lihat Foto

Cara memasak capcay kuah kental

Gambar diambil dari instagram.com/reseppraktisharian

Bagi Sweet Couple pecinta sayuran, pasti sudah tidak asing lagi dengan hidangan Capcay. Hidangan ini simple banget karena hanya mencampurkan beragam sayuran dan ditumis. Rasanya lezat ditambah kuahnya yang kental membuat siapapun terlena. Oleh karena itu, kami rekomendasikan Anda untuk membuat Capcay Kuah Kental.

Sesuai dengan namanya, capcay ini memiliki kuah yang kental. Biasanya, kuah kentalnya didapat dari maizena yang dilarutkan. Cara membuatnya pun mudah dipraktikkan. Ingin tahu seperti apa? Yuk simak ulasan resep capcay kuah kental berikut ini!

Siapkan bahan-bahan berikut ini:

JADI CONTENT CREATOR SWEETRIP DAN RASAKAN MANFAATNYA

Artikel Terkait:

Bahan Utama

  • 50 gram Wortel
  • 100 gram Kembang kol
  • 100 gram Daun kol
  • 100 gram Jamur merang
  • 100 gram Sawi putih
  • 100 gram Udang kupas
  • 100 gram Fillet ayam
  • 5 batang Daun bawang
  • 5 batang Seledri
  • 6 batang Sawi hijau
  • 6 batang Buncis
  • 2 buah Tomat
  • 200 ml Air

Bahan Bumbu

  • 2 siung Bawang putih
  • 1 sendok makan Minyak wijen
  • 1 sendok teh Lada bubuk
  • 3 sendok makan Saus tomat
  • 1 sendok teh Garam
  • 1/2 sendok teh Gula pasir

Bahan Pelengkap

  • Kerupuk secukupnya

Alat Resep Capcay Kuah Kental

Siapkan alat-alat berikut ini:

  • Wajan
  • Kompor
  • Spatula
  • Wadah
  • Talenan
  • Pisau
  • Sendok

Cara Membuat Resep Capcay Kuah Kental

  1. Siapkan wajan, letakkan di atas kompor, tuangkan minyak, nyalakan api, dan panaskan.
  2. Masukkan bawang putih dan tumis hingga warnanya berubah serta mengeluarkan aroma harum.
  3. Tuangkan saus tomat dan minyak wijen ke dalam wajan. Aduk hingga tercampur bersama tumisan bawang.
  4. Masukkan irisan udang dan ayam ke dalam wajan, lalu tumis hingga warnanya berubah.
  5. Masukkan irisan dan potongan sayuran yang telah disiapkan ke dalam wajan, tumis hingga sayuran layu.
  6. Tambahkan merica, gula, garam, dan air ke dalam wajan.
  7. Tambahkan larutan maizena ke dalam wajan. Aduk bersama sayuran dan bumbu lainnya hingga matang.
  8. Cicipi rasa apakah sudah sesuai selera atau belum.
  9. Jika sudah, maka matikan api. Tuangkan capcay di piring saji.
  10. Capcay Kuah Kental siap untuk disantap.

Praktis bukan resep Capcay Kuah Kental ini? Siapapun bisa membuat hidangan ini. Cocok banget untuk comfort food selama di rumah bersama orang-orang tercinta. Jika ingin lebih sehat lagi, bisa mencoba capcay sayur di rumah.

Selamat mencoba hidangan ini di rumah!

Resep disadur dari selerasa.com

Post navigation

Resep bumbu capcay apa aja?

Bawang putihCapcai / Bahannull

Apa saja yang ada di dalam capcay?

Lezatnya resep capcay sayur Idealnya, tetap siapkan beberapa sayuran inti yang selalu dipakai seperti kol putih, brokoli, kapri, sawi, jamur, dan wortel. Selebihnya, terkadang ada yang menambahkan jagung muda, daun bawang, daging ayam, udang, cumi, dan sebagainya.

Apakah sayur capcay bisa untuk diet?

Sebab, setiap 100 gram porsi capcay dapat mengandung kalori sebanyak 97 kkal yang terbilang cukup tinggi jika dikonsumsi semangkuk penuh. Maka dari itu, capcay sebaiknya tidak dijadikan sebagai menu diet yang utama. Namun, kamu tetap dapat mengurangi asupan kalori yang masuk pada tubuhmu, saat mengonsumsi makanan ini.

Apakah capcay termasuk makanan sehat?

Halodoc, Jakarta – Capcay merupakan salah satu makanan sehat yang kaya akan nutrisi penting bagi tubuh. Sebab, capcay pada umumnya dibuat dari berbagai jenis sayuran segar, yang dicampur dengan udang dan bumbu seperti bawang putih, saus tiram, cabai, dan lain sebagainya.