Apa manfaat energi matahari bagi makhluk hidup

Suara.com - Matahari merupakan salah satu sumber energi alami yang memiliki banyak manfaat bagi makhluk hidup. Apa saja manfaat energi matahari bagi makhluk hidup?

Tidak hanya manusia, hewan dan tanaman juga selalu membutuhkan energi dari matahari untuk bisa bertahan hidup. Maka, dapat disimpulkan bahwa matahari memiliki peranan penting dalam keberlangsungan hidup seluruh penghuni di bumi ini.

Untuk itu, kalian pun perlu tahu beberapa manfaat energi matahari bagi makhluk hidup, baik itu manusia, hewan dan tumbuhan. Simak penjelasan lengkapnya berikut ini.

Manfaat matahari bagi manusia

Baca Juga: Takut Kena Sinar Matahari, Penampilan Ibu Ini saat Menyetir Mobil Jadi Sorotan

1. Sumber Vitamin D

Seperti yang kita ketahui, sinar matahari pagi sangat dibutuhkan manusia sebagai sumber vitamin D. vitamin ini sangat dibutuhkan untuk perbaikan sel kulit serta mengatasi beberapa jenis penyakit kulit seperti eksim hingga sporias.

2. Sumber penerangan atau sumber cahaya

Di siang hari, kita tidak memerlukan lampu sebagai sumber penerangan. Hal ini tidak lain berkat adanya sinar yang dihasilkan oleh matahari di pagi hingga sore hari.

Bahkan, seiring berjalanannya waktu telah berkembang energi listrik alternatif dari cahaya matahari yang bisa kamu manfaatkan sewaktu-waktu.

Baca Juga: Tubuh Mirip Sphinx, Patung Kepala Domba Raksasa Terkait Dewa Matahari Ditemukan

Manfaat matahari bagi hewan

Apa manfaat energi matahari bagi makhluk hidup

Ilustrasi Manfaat Energi Matahari Bagi Makhluk Hidup. (Foto: Freepik.com)

Sebagai sumber energi utama bagi kehidupan makhluk hidup di Bumi, matahari sangatlah bermanfaat bagi segala aspek kehidupan, mulai dari tumbuhan, hewan dan manusia.

Dream – Manfaat energi matahari bagi makhluk hidup di bumi tak bisa dianggap remeh. Tanpa energi dari matahari, kehidupan makhluk hidup mungkin tidak berjalan sesuai siklusnya, bahkan bisa menyebabkan kepunahan.

Sebagai sumber energi utama bagi kehidupan makhluk hidup di Bumi, matahari sangatlah bermanfaat bagi segala aspek kehidupan, mulai dari tumbuhan, hewan dan manusia. Manfaat energi matahari bagi makhluk hidup sudah menjadi bagian dari kehidupan yang tak terpisahkan.

Dengan demikian manusia sebagai satu-satunya makhluk hidup yang berakal sangat perlu mengetahui apa saja manfaat energi matahari bagi makhluk hidup. Sebab masa depan kelestarian makhluk hidup di bumi berada di tangan manusia.

Agar lebih jelasnya, mari simak ulasan selengkapnya berikut ini tentang manfaat energi matahari bagi makhluk hidup, mulai dari tumbuhan, hewan dan manusia.

1 dari 8 halaman

Apa manfaat energi matahari bagi makhluk hidup
© Unsplash.com

Hal pertama yang akan diulas oleh Dream adalah manfaat energi matahari bagi makhluk hidup tumbuhan. Ada apa saja? Berikut jawabannya:

1. Sumber Energi bagi Tumbuhan

Manfaat energi matahari bagi makhluk hidup tumbuhan salah satunya adalah sebagai sumber energi alami satu-satunya yang bisa membantu perkembangan tumbuhan.

Keberadaan energi matahari sangat penting bagi pertumbuhan tanaman. Manfaat energi matahari bagi tumbuhan membantu dalam proses produksi gula dan nutrisi. Dengan produk yang dihasilkan tersebut, tumbuhan bisa terus tumbuh dan berkembang sempurna. Tumbuhan yang tumbuh dengan subur pada akhirnya memberikan manfaat positif bagi makhluk hidup lainnya.

2. Membantu Proses Fotosintesis

Manfaat energi matahari bagi tumbuhan yang tak kalah penting adalah membantu proses fotosintesis. Proses ini sangat penting bagi tumbuhan.

Proses fotosintesis adalah proses yang berperan penting dalam pengolahan makanan bagi tumbuhan. Melalui proses ini, tumbuhan mengubah energi dari cahaya matahari menjadi energi kimia.

Selain itu, manfaat energi matahari bagi tumbuhan digunakan untuk mengubah air, karbondioksida dan mineral menjadi oksigen dan senyawa organik yang baik bagi tumbuhan. Proses fotosintesis terjadi pada sel tumbuhan bernama klorolpas yang ada di daun. Kloropas mengandung klorofil yang berguna untuk proses fotosintesis.

3. Produksi Oksigen

Selain membantu proses fotosintesis, manfaat energi matahari bagi makhluk hidup tumbuhan juga membantu produksi oksigen. Telah diketahui sebelumnya, bahwa proses fotosintesis salah satunya menghasilkan oksigen.

Tumbuhan mampu mengubah energi matahari menjadi glukosa. Glukosa ini disimpan untuk digunakan dalam proses fotosintesis. Hasil dari proses fotosintesis ini salah satunya adalah pelepasan oksigen yang tentunga sangat bermanfaat bagi kehidupan manusia dan hewan.

2 dari 8 halaman

4. Baik untuk Siklus Tumbuhan

Manfaat energi matahari bagi tumbuhan yang selanjutnya adalah mampu mengatur siklus tanaman. Artinya tanaman memberikan respons perubahan terhadap sinar matahari yang tersedia. Respons tersebut membuat tanaman bisa menghasilkan bunga sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan oleh sinar matahari.

5. Sumber Vitamin D

Jamak diketahui bahwa sinar matahari adalah sumber vitamin D terbaik bagi tubuh. Tak hanya itu, vitamin D dari matahari juga sangat baik bagi tumbuhan. Sinar matahari yang diserap oleh tumbuhan mampu menghasilkan vitamin D.

Jadi dengan bantuan sinar matahari, tumbuhan dapat membuat vitamin D sendiri di dalam tubuh mereka.

6. Sumber Nutrisi Terbaik

Manfaat energi matahari bagi tumbuhan selanjutnya adalah sebagai sumber nutrisi terbaik. Sinar matahari membuat tumbuhan melakukan proses-proses yang mana menghasilkan makanan yang baik bagi tubuhnya. Tumbuhan yang terkena sinar matahari cukup lebih baik pertumbuhannya daripada yang tidak terkena sama sekali.

3 dari 8 halaman

7. Mengaktifkan Klorofil

Manfaat energi matahari bagi makhluk hidup tumbuhan yang juga penting adalah membantu mengaktifkan klorofil. Klorofil bermanfaat untuk membantu proses fotosintesis. Sementara dengan adanya paparan sinar matahari, klorofil akan diaktifkan dan membuat proses fotosintesis berlangsung dengan baik.

8. Jaga Temperatur Tumbuhan

Manfaat energi matahari bagi tumbuhan juga baik dalam menjaga temperaturnya. Temperatur yang tepat akan membantu proses metabolisme, fotosintesis, transpirasi dan respirasi pada tumbuhan. Temperatur yang terlalu tinggi akan merusak enzim pada tumbuhan, sehingga proses metabolisme tidak berjalan sempurna.

Namun demikian, jika temperatur terlalu rendah juga tidak baik bagi tumbuhan karena menyebabkan enzim tidak aktif dan metabolisme terhenti. Maka dari itu dengan adanya paparan sinar matahari, temperatur tumbuhan akan tetap terjada dengan baik.

9. Proses Pertumbuhan Kecambah

Manfaat energi matahari bagi makhluk hidup tumbuhan yang tak kalah penting adalah membantu proses pertumbuhan kecambah. Dengan paparan sinar matahari yang cukup, akan merangsang pertumbuhan pada kecambah sekaligus mempercepatnya.

4 dari 8 halaman

Manfaat Energi Matahari Bagi Makhluk Hidup: Manusia

Apa manfaat energi matahari bagi makhluk hidup
© Freepik.com

1. Sumber vitamin D yang Paling Utama

Manfaat energi matahari bagi makhluk hidup yang sangat vital adalah sebagai sumber vitamin D. Matahari merupakan salah satu sumber nutrisi terbaik bagi makhluk hidup. Manusia memiliki kolesterol yang berfungsi membangunkan vitamin D. Ketika terpapar sinar matahari, senyawa tersebut akan berubah menjadi vitamin D yang bagus untuk pertumbuhan dan penguatan tulang.

Vitamin D yang dihasilkan dari paparan sinar matahari dapat bersirkulasi dua kali lebih lama daripada vitamin D yang ada di dalam makanan atau suplemen.

2. Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Manfaat energi matahari bagi kesehatan manusia yang sayang untuk dilewatkan adalah bisa menurunkan tekanan darah tinggi. Berjemur secara rutin di bawah sinar matahari pagi dipercaya bisa membantu masalah tekanan darah tinggi. Tubuh memiliki senyawa nitrit oksida yang akan aktif jika terkena paparan sinar matahari. Senyawa ini berperan penting menurunkan tekanan darah tinggi serta membuat tubuh menjadi lebih sehat.

3. Menguatkan Tulang

Manfaat energi matahari sangatlah penting bagi manusia, salah satunya adalah membantu menguatkan tulang. Dengan mendapatkan asupan vitamin D yang cukup dari matahari, tulang manusia akan tetap terjaga kesehatannya. Tak hanya itu, vitamin D memiliki peranan penting dalam pengaturan kalsium serta menjaga kadar fosfor dalam darah.

Tubuh yang kekurangan vitamin D khususnya pada anak-anak, akan berisiko menyebabkan rakhitis. Bagi orang dewasa, kekurangan vitamin D menyebabkan pelunakan tulang dan osteoporosis.

5 dari 8 halaman

4. Membuat Tidur Lebih Nyenyak

Paparan sinar matahari pagi sangat berguna bagi kesehatan internal tubuh manusia. Selain itu, paparan sinar matahari yang diterima tubuh bisa membantu mengatur jam internal yang mana tubuh akan memroduksi melatonin dalam jumlah cukup di malam hari. Dengan begitu, kualitas tidur akan lebih baik di malam hari.

5. Berkaitan dengan Kesehatan Mental

Tak hanya untuk kesehatan fisik, manfaat matahari juga dipercaya berkaitan dengan kesehatan mental. Manfaat energi matahari bagi makhluk hidup yang bernama manusia ini berkaitan dengan kemampuan yang dimiliki matahari dalam mendukung pelepasan serotonin serta endorphin. Diketahui kedua hormon tersebut berhubungan dengan suasana hati agar lebih bahagia.

Kedua hormon itu juga berfungsi mengurangi depresi dan memberikan ketenangan tubuh. Efek tersebut didapat dari sinar matahari yang masuk melalui mata. Dalam proses ini, paparan sinar matahari akan menuju area khusus di retina yang bisa memicu pelepasan serotonin.

Paparan sinar matahari berkaitan dengan penurunan kadar serotonin yang bisa menyebabkan stres serta depresi berat. Dengan demikian, disarankan kamu bisa mendapatkan paparan sinar matahari selama 10-15 menit dalam sehari.

6. Pembangkit Listrik

Manfaat energi matahari bagi makhluk hidup juga berfungsi sebagai pembangkit energi listrik. Energi listrik ini digunakan sebagai sumber cahaya di malam hari serta menyalakan berbagai perangkat elektronik.

Penggunaan energi listrik yang berasal dari matahari sudah pasti lebih ramah lingkungan. Bahkan, energi matahari adalah jenis energi terbarukan yang ketersediaannya sangat tidak terbatas. Sehingga banyak negara kini sedang mengembangkan energi terbarukan sebagai usaha untuk mengurangi gas emisi yang menyebabkan perubahan iklim.

6 dari 8 halaman

7. Mengurangi Risiko Kanker

Manfaat energi matahari bagi makhluk hidup terutama sangat bagus untuk kesehatan tubuh manusia. Yaitu bisa membantu mengurangia risiko munculnya sel kanker. Diketahui kanker merupakan penyakit yang paling mematikan dan bahaya.

Kenyataannya di dalam tubuh manusia sudah ada sel kanker namun tidak aktif. Namun sel ini bisa aktif jika ada pemicunya, seperti dari makanan-makanan yang tidak sehat. Untuk mencegah risiko munculnya penyakit kanker, kamu bisa secara rutin berjemur di bawah paparan sinar matahari pagi.

8. Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

Manfaat energi matahari bagi makhluk hidup rupanya juga bisa meningkatkan daya tahan tubuh manusia. Laporan dari peneliti Georgetown University Medical Center, menunjukkan sinar matahari melalui mekanisme khusus memberi energi pada sel T yang memainkan peran sentral dalam kekebalan manusia.

Hal ini menunjukkan bahwa paparan sinar matahari dapat mengaktifkan sel-sel kekebalan tubuh. Sel-sel perlu bergerak untuk melakukan pekerjaan mereka, yaitu mencapai tempat infeksi dan mengatur respons kekebalan tubuh.

7 dari 8 halaman

Manfaat Energi Matahari Bagi Makhluk Hidup: Hewan

Apa manfaat energi matahari bagi makhluk hidup
© Unsplash.com

1. Bantu Proses Kamuflase

Manfaat energi matahari bagi makhluk hidup yang bernama hewan ini salah satunya untuk membantu proses kamuflase. Hewan berjenis siput adalah salah satu jenis hewan yang memanfaatkan energi matahari untuk proses kamuflasenya. Proses kamuflase ini dilakukan saat siput dalam kondisi terancam dari pemangsa.

2. Baik untuk Siklus Tidur Hewan

Manfaat energi matahari bagi makhluk hidup berupa hewan selanjutnya adalah membantu siklus tidur hewan agar lebih baik. Energi dari sinar matahari melahirkan klasifikasi hewan nokturnal dan diurnal.

3. Menghangatkan Tubuh Hewan

Manfaat energi matahari bagi hewan yang tak kalah penting adalah menghangatkan tubuhnya. Ada beberapa jenis hewan yang sangat membutuhkan sinar matahari untuk menjaga suhu tubuh agar tetap hangat, seperti ular, burung, dan kadal.

8 dari 8 halaman

4. Sumber Vitamin D

Tak hanya manusia yang butuh vitamin D, hewan juga memerlukan vitamin D dari matahari untuk menjaga kesehatan tubuhnya. Terutama untuk menguatkan tulang dan memenuhi kebutuhan asupan vitamin pada hewan.

5. Sumber Kekuatan

Manfaat energi matahari bagi hewan yang selanjutnya adalah sumber vitamin E dan vitamin D. Vitamin ini penting bagi hewan untuk bertahan hidup dan berkembangbiak. Tak hanya itu, beberapa jenis hewan memanfaatkan vitamin D dari matahari sebagai sumber kekuatan untuk dapat beraktivitas.

6. Penyedia Karbohidrat dan Oksigen

Energi matahari juga sebagai sumber karbohidrat dan oksigen bagi hewan untuk mempetahankan kehidupannya. Tanpa energi dari matahari, tidak bisa dibayangkan bagaimana nasib kehidupan makhluk hidup di bumi ini. Entahlah!

  • Artikel Trending
  • Manfaat
  • energi matahari
  • makhluk hidup

Daftarkan email anda untuk berlangganan berita terbaru kami

Terkait

Jangan Lewatkan

Editor's Pick

  • Pakai Eyeliner Waterproof, Pastikan Hapus Dulu Sebelum Wudhu

    Apa manfaat energi matahari bagi makhluk hidup
  • Gunakan Eyeliner di Bawah Mata Agar Riasan Terlihat Lebih Bold

    Apa manfaat energi matahari bagi makhluk hidup
  • Deretan Artis yang Dikira Hamil karena Perut Buncit, Terbaru BCL

    Apa manfaat energi matahari bagi makhluk hidup
  • Krengsengan Sapi Pedas Manis, Menu Sedap Akhir Pekan

    Apa manfaat energi matahari bagi makhluk hidup
  • Bebas Ribet, Penataan Furnitur Ringan Bernuansa Playful

    Apa manfaat energi matahari bagi makhluk hidup

Trending

  • Apa manfaat energi matahari bagi makhluk hidup

    Terkuak Cicilan Rumah Jessica Iskandar yang Bikin `Sultan` Sekelas Raffi Ahmad Cuma Kuat Talangi Sebulan

  • Apa manfaat energi matahari bagi makhluk hidup

    Sederet Momen Prewedding Kaesang Pangarep dan Erina Gudono

  • Apa manfaat energi matahari bagi makhluk hidup

    Ingat Istri Kasino di Warkop DKI? Intip 10 Potret Masa Muda Roweina Umboh, Bidadari Tercantik di Masanya

  • Apa manfaat energi matahari bagi makhluk hidup

    5 Fakta dan Sumber Kekayaan Rino Soedarjo, Kekasih Baru Gisella Anastasia

  • Apa manfaat energi matahari bagi makhluk hidup

    Dikira Anak Orang Susah, Publik Minder Bocah Ini Ternyata Dijemput Mobil Sultan

  • Apa manfaat energi matahari bagi makhluk hidup

    Ingat Fahrani Pawaka Model Cantik Bak Barbie? Kini Penampilannya Berubah Drastis!

  • Apa manfaat energi matahari bagi makhluk hidup

    Mantan Preman jadi Pengusaha Roti Bakar, Punya Rumah Mewah di atas Bukit

  • Apa manfaat energi matahari bagi makhluk hidup

    Potret Rumah 10 Ustaz Kondang, Ada yang Mewah Bak Istana, Hingga Bilik Bambu Sederhana!

Apakah manfaat dari energi matahari bagi makhluk hidup?

Tidak bisa dipungkiri, manfaat energi matahari pertama yang bisa dirasakan manusia pada kehidupan sehari-hari adalah sebagai sumber cahaya. Matahari adalah satu-satunya sumber cahaya terang yang sampai ke bumi. Ini tentu merupakan faktor penting yang bisa dimanfaatkan oleh manusia dalam menunjang kehidupan.

Apa saja manfaat energi bagi makhluk hidup?

Sebagai salah satu makhluk hidup, manusia membutuhkan energi untuk melakukan aktivitas-aktivitasnya. Seperti misalnya bergerak, bernapas, mendorong benda, dan mengerjakan banyak hal lainnya. Manusia memiliki energi yang berasal dari makanan yang dimakannya, sehingga makanan dapat disebut sumber energi.