Lukisan di bawah ini adalah tema hubungan manusia dengan

KOMPAS.com – Seni memiliki tema yang bebas dan tidak dibatasi. Suatu karya seni rupa dapat menampung imajinasi apasaja yang diluapkan senimannya, termasuk hubungannya dengan diri sendiri. Contoh karya seni rupa yang bertema hubungan manusia dengan dirinya adalah sebagai berikut:

Vincent van Gogh

Vincent van Gogh merupakan seorang seniman yang menghasilkan lukisan bertema hubungan manusia dengan dirinya sendiri melalui potret diri. Ia kerap melukis dirinya sendiri sebagai bentuk komunikasi dan ekspresi dirinya sendiri.

Salah satu lukisan dirinya yang paling terkenal berjudul potret Vincent van Gogh. Dilansir dari Van Gogh Museum, van Gogh menggambarkan dirinya ketika berusia 19 tahun dengan rambut merah, mata hijau, tulang wajah yang tegas, dan ekspresi yang sedikit kasar.

Pada lukisan tersebut juga van Gogh menggambarkan hubungan dengan dirinya sendiri yang rumit. Di mana ia merasa kesulitan untuk memahami dirinya sendiri dan juga dalam melukis dirinya sendiri.

Van Gogh juga melukis dirinya sendiri setelah ia kehilangan telinganya karena gangguan mental yang dialaminya. Padahal, ia tidak mau membicarakan kejadian tersebut kepada orang lain. Melalui lukisannya, van Gogh mengekspresikan kesehatan mentalnya yang meburuk.

Baca juga: Lukisan Cat Minyak: Pengertian, Teknik, dan Cara Melukisnya

Self-potrait Facing Death

Contoh karya seni rupa selanjutnya yang bertema hubungan manusia dengan dirinya sendiri adalah lukisan berjudul self-potrait Facing Death karya Pablo Picasso.

Mengutip dari ARTnews, lukisan ini menyampaikan tentang ketakutan, kecemasan, dan sedikit penerimaan atas kematian Picasso yang akan datang.

Diketahui, lukisan tersebut dibuat selama berbulan-bulan dan menjadi lukisan terakhir sebelum Picasso meninggal dunia.

Youtube/Ahmad Nazhif Kamil Tangkapan layar lukisan Potret Diri dan Topeng-Topeng Kehidupan karya Affandi KoesoemaLukisan Potret Diri dan Topeng-topeng Kehidupan

Potret Diri dan Topeng-topeng Kehidupan adalah lukisan yang bertemakan hubungan manusia dengan dirinya sendiri.

Potret Diri & Topeng-topeng Kehidupan dilukis oleh seorang pelukis asal Indonesia bernama Affandi Koesoema pada tahun 1961.

Baca juga: Seni Lukis: Pengertian, Teknik dan Alat

Potret Diri & Topeng-Topeng Kehidupan dilukis dengan gaya ekspresionisme.

Menggambarkan diri Affandi sendiri dengan beberapa topeng yang menggambarkan keinginan dan godaan manusiawi yang ada dalam dirinya.

Lukisan Cangklong

Contoh karya seni rupa Affandi lainnya yang bertema hubungan manusia dengan dirinya sendiri adalah lukisan dengan judul Cangklong.

Cangklong dilukis pada tahun 1975 dengan aliran ekspresionisme. Affandi menggambarkan potret dirinya sendiri dengan dahi yang merah, menandakan ia sedang berpikir dan kalut karena suatu masalah.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Lukisan di bawah ini adalah tema hubungan manusia dengan

karya seni rupa dibagi menjadi 6:

1. Manusia dan dirinya sendiri

Dirinya sendiri dapat dijadikan objek perwujudan ungkapan cita rasa keindahan.

Contoh : Pelukis Ekspresionis nusantara Affandi menjadikan dirinya sebagai objek lukisan dengan judul “Potret Diri”.

2. Hubungan manusia dengan manusia lain

Manusia dalam mengekspresikan cita rasa keindahan orang-orang sekitar sebagai objek lukisan. Misal : Istrinya, anak, orang tua, saudara dll

3. Hubungan manusia dengan alam sekitarnya

Alam yang ada disekitar kita dapat juga dijadikan objek karya seni rupa

4. Hubungan Manusia dengan Kegiatannya

Manusia dalam kehidupan sehari - hari selalu melakukan aktifitas atau kegiatan dalam rangka memenuhi kebutuhan hidupnya

5. Manusia dengan alam benda

Alam benda yang dijadikan obyek karya seni rupa bermacam-macam,seperti bentuk silindris,kubistis,atau bentuk bebas.

6. Manusia dengan alam khayal

Dialam pikiran manusia sering muncul gagasan-gagasan, imajinasi atau khayalan.Bahkan khayalan yang ada dalam benak kita sering muncul dalam mimpi.Untuk mewujudkan khayalan itu manusia mengekspresikan melalui karya seni rupa. Sehingga sering kita melihat karya seni rupa yang menampilkan alam yang tidak kita jumpai