Bagaimana langkah membuat garis pembatas dan bingkai?

Daftar Isi

  • Cara Membuat Garis Kop di Word
    • Menggunakan Karakter Tertentu
    • Melalui Borders and Shading
    • Menggunakan Shapes
    • Menggunakan Underline
    • Menggunakan Bottom Border
  • Cara Membuat Garis Tepi di Word

Saat membuat sebuah dokumen di Word, tentu setiap dokumen akan memiliki tampilan yang berbeda-beda tergantung dengan jenis dan tujuan dokumen tersebut. Ada yang hanya berisi tulisan saja, hingga berbentuk rapi dan formal.

Meskipun kamu sudah sering membuat berbagai dokumen di Microsoft Office Word, namun mungkin kamu belum mengerti bagaimana cara membuat garis pada dokumen Word tersebut.

Setidaknya ada 2 macam garis yang biasa dibuat pada dokumen Word. Pertama, garis horizontal sebagai pembatas antara bagian Kop (kepala) dan isi dokumen, lalu yang kedua yaitu garis pembatas yang mengelilingi isi dokumen.

  • Cara Membuat Garis Kop di Word
    • Menggunakan Karakter Tertentu
    • Melalui Borders and Shading
    • Menggunakan Shapes
    • Menggunakan Underline
    • Menggunakan Bottom Border
  • Cara Membuat Garis Tepi di Word

Cara Membuat Garis Kop di Word

Dokumen dengan jenis formal biasanya memiliki bagian kepala atau kop yang di bawahnya terdapat garis horizontal sebagai pembatas. Bagi kamu yang hendak membuat garis di bagian Kop ini, setidaknya ada 5 cara berbeda untuk membuatnya.

Menggunakan Karakter Tertentu

Membuat garis menggunakan karakter tertentu merupakan cara tercepat dan termudah. Setidaknya ada 6 simbol atau karakter yang bisa kamu gunakan untuk membuat garis pembatas horizontal di dokumen Word.

  • Menggunakan simbol Kurang (-)
    Untuk membuat garis pembatas menggunakan karakter kurang (-), ketik karakter – tersebut sebanyak tiga kali (—), lalu tekan Enter. Secara otomatis muncul garis pembatas tipis.
  • Menggunakan simbol Underscore (_)
    Cara menambahkan garis di Word menggunakan karakter Underscore (_), dapat kamu lakukan dengan mengetik Underscore sebanyak tiga kali (___), kemudian tekan Enter. Akan muncul garis pembatas yang lumayan tebal.
  • Menggunakan simbol Sama Dengan (=)
    Berikutnya, kamu juga bisa membuat garis pembatas dengan menggunakan karakter Sama Dengan (=), masukkan simbol ini sebanyak tiga kali (===), kemudian tekan Enter. Akan muncul dua garis pembatas tipis.
  • Menggunakan simbol Pagar (#)
    Karakter lain yang bisa kamu gunakan untuk membuat garis yaitu Pagar (#). Caranya juga sama, masukkan tanda Pagar tiga kali (###), lalu tekan Enter. Garis pembatas yang dihasilkan yaitu tipis (atas), tebal (tengah), tipis (bawah).
  • Menggunakan simbol Bintang (*)
    Untuk membuat garis pembatas yang putus-putus, kamu bisa memanfaatkan simbol Bintang (*). Caranya, masukkan karakter bintang tiga kali (***), kemudian tekan tombol Enter.
  • Menggunakan simbol Tilde (~)
    Karakter terakhir yang dapat digunakan untuk membuat garis pembatas di Word adalah Tilde (~). Masukkan simbol Tilde sebanyak tiga kali (~~~), lalu tekan tombol Enter.

Hasil

Dengan membuat garis pembatas di Word menggunakan karakter di atas, berikut hasilnya.

Bagaimana langkah membuat garis pembatas dan bingkai?

Melalui Borders and Shading

Kamu juga bisa membuat garis pembatas untuk bagian kop dengan menggunakan fitur Borders and Shading, cara ini biasanya digunakan untuk membuat pembatas di surat resmi.

Berikut cara untuk membuatnya:

  1. Buka dokumen Word yang ingin kamu tambahkan garis.
  2. Tempatkan kursor di bagian yang bawahnya ingin kamu beri garis.
  3. Buka tab Design, kemudian pilih Page Borders.
    Bagaimana langkah membuat garis pembatas dan bingkai?
  4. Akan muncul sebuah jendela baru, pilih tab Borders.
  5. Kemudian pilih opsi Custom, lalu atur bentuk garis (Style), warna (Color), dan ketebalan (Width).
  6. Pada bagian Preview, silahkan pilih opsi Bottom.
    Bagaimana langkah membuat garis pembatas dan bingkai?
  7. Klik OK.

[adinserter block=\”4\”]

Menggunakan Shapes

Membuat garis pembatas juga bisa dilakukan dengan fitur Shapes, bahkan dengan fitur ini kamu tidak hanya bisa membuat garis horizontal saja, melainkan juga bisa membuat garis vertical dan diagonal.

  1. Buka tab Insert.
  2. Pilih opsi Shapes, lalu pilih salah satu bentuk garis di bagian Line. Biasanya yang digunakan adalah garis lurus polos tanpa tanda panah.
    Bagaimana langkah membuat garis pembatas dan bingkai?
  3. Tarik garis lurus di bawah tulisan yang akan kamu beri garis.
    Bagaimana langkah membuat garis pembatas dan bingkai?
  4. Untuk membuat garis tersebut lebih tebal, pilih tab Format, kemudian pilih salah satu bentuk garis di bagian Shape Styles.

Baca juga Cara Menghilangkan Garis Merah di Word

Menggunakan Underline

Cara membuat garis di Word berikutnya yaitu dengan memanfaatkan fitur Underlined atau garis bawah. Cara menggunakannya juga cukup dengan menekan tombol Ctrl + U saja, berikut langkah-langkah selengkapnya.

  1. Blok tulisan yang di bawahnya akan kamu kasih garis.
  2. Tekan tombol Ctrl + U.
    Bagaimana langkah membuat garis pembatas dan bingkai?
  3. Klik tanda panah ke bawah di samping ikon U yang ada di tab Home untuk memilih jenis garis dan mengganti warna.

[adinserter block=\”5\”]

Menggunakan Bottom Border

Bottom Border merupakan sebuah fitur yang biasanya digunakan untuk membuat garis di bagian paling bawah di sebuah tabel. Namun fitur ini juga bisa digunakan untuk membuat garis pembatas di Word.

  1. Seleksi tulisan yang di bawahnya hendak kamu beri garis pembatas.
  2. Klik ikon Border di menu Paragraph yang ada di tab Home.
  3. Pilih opsi Bottom Border.
    Bagaimana langkah membuat garis pembatas dan bingkai?

Cara Membuat Garis Tepi di Word

Garis tepi yang dimaksud disini adalah sebuah garis bingkai yang mengelilingi halaman pada dokumen Word. Biasanya garis atau bingkai ini dibuat pada halaman cover. Berikut cara untuk membuatnya.

  1. Buka dokumen Word, lalu buka tab Design.
  2. Pilih opsi Page Borders yang ada di bagian Page Background.
    Bagaimana langkah membuat garis pembatas dan bingkai?
  3. Pada jendela baru yang muncul, buka tab Page Border, lalu pilih opsi Custom.
  4. Atur Style (bentuk garis), Color (warna garis), Width (ketebalan garis).
  5. Aktifkan semua garis tepi yang ada di bagian Preview.
    Bagaimana langkah membuat garis pembatas dan bingkai?

Sekian artikel mengenai cara membuat garis di Word, baik itu garis pembatas yang biasa digunakan pada bagian kop maupun garis bingkai yang mengelilingi kertas halaman dokumen Word kamu.

Bagaimana cara untuk membuat garis pembatas atau bingkai pada halaman lembar kerja microsoft word?

Cara Membuat Bingkai di Word dalam Sebuah Halaman.
Tempatkan kursor teks di akhir halaman sebelum awal halaman bagian baru..
Buka tab “Layout” dan klik “Breaks”. ... .
Pilih “Next Page” dalam bagian Section Breaks. ... .
Klik label “Design”..
Klik tombol Page Borders. ... .
Sesuaikan gaya bingkai halaman Anda. ... .
Aktifkan sisi-sisi bingkai..

Langkah langkah yang benar untuk membuat border?

Klik Tab Menu Page Layout..
Klik Page Borders yang terdapat di Grup Page Background..
Lakukan pengaturan di kotak dialog Borders and Shading..
Klik OK..

Bagaimana cara membuat bingkai di Microsoft Word?

Membingkai Halaman.
Klik Border and Shading pilih Page Borders untuk membuat border dalam ukuran halaman..
Pilih border garis pada Style, pastikan seluruh border berada di tepian. ... .
Klik OK..
Untuk border yang lebih menarik, kamu bisa menggunakna fitur Art yang akan menampilkan pilihan border berwarna..

Tuliskan langkah langkah dalam membuat bingkai dalam lembar kerja MS Excel?

Jawaban.
Buka MS. Excel 2007 nya..
Lalu klik pada menu HOME > Button Border > lalu pilih More Border..
Lalu pilih garis yang diinginkan untuk dijadikan bingkai..
Lalu klik OK..