Wamil itu untuk apa

Sebagai program pemerintah Korea Selatan, wajib militer diikuti oleh setiap warga negara yang memenuhi syarat. 

Tidak memandang status ekonomi dan latar belakang, setiap warga negara yang lolos administrasi dan syarat lainnya harus mengikuti kehidupan militer untuk masa dinas tertentu, termasuk para bintang Korea. 

Kisah para bintang Korea saat menjalani wajib militer sungguh beragam. Ada yang menuai kontroversi, bikin miris hati, ada pula yang memunculkan rasa bangga.

Cerita mereka menjadi semakin menarik dikonsumsi publik lantaran wajib militer tidak membuat para bintang menjadi eksklusif di wilayah tugasnya. Semua orang yang mengikuti wajib militer mempunyai derajat yang sama dan diperlakukan sama.

Simak sederet kisah para bintang Korea di kehidupan wajib militer. 

Kisah pertama yang dirangkum tim JEO Kompas.com datang dari aktor sekaligus model Park Bo Gum. Ia bergabung ke Angkatan Laut Republik Korea Selatan per 31 Agustus 2020.

Pada 27 Oktober 2020, ia didapuk menjadi pembawa acara di konser resmi matranya sendiri dalam perayaan On Board ke-19. Park Bo Gum tak sendirian. Angkatan Laut memasangkannya dengan aktris cantik Park SeYoung.

Pada saat pembukaan, keduanya berinteraksi di atas panggung. Park Se Young menanyakan kabar Park Bo Gum.

Park Bo Gum menjawab, ia telah menyelesaikan pendidikan dasar di Angkatan Laut. Konser itu adalah partisipasi perdananya di acara resmi kemiliteran.

Tak hanya itu, ia juga menyinggung salah satu serial drama yang dibintanginya dan tengah tayang pada masa itu. Serial drama yang dimaksud adalah Record of Youth.

“Malam ini juga merupakan malam terakhir penayangan Record of Youth. Saya berharap orang-orang akan menonton drama ini setelah menikmati konser mala mini,” celetuk Park Bo Gum, dilansir Soompi.

Wamil itu untuk apa

Park Go Bum akan tampi di program Running Man

Tak hanya itu, ia juga mempromosikan salah satu film yang dibintanginya bersama aktor Goong Yoo, yakni Seobok.

Peristiwa yang terkesan sepele ini rupanya menuai kecaman publik. Sebab, Park Go Bum mempromosikan karier pribadi di tengah acara resmi kemiliteran. Hal itu dinilai melanggar undang-undang kemiliteran yang salah satunya mengatur bahwa prajurit tidak dapat berpartisipasi dalam mencari keuntungan pribadi dalam tugas di militer.

Kecaman meluas hingga dunia maya. Warganet menuding apa yang dilakukan Park Go Bum berpengaruh pada peringkat penonton filmnya sehingga dapat dikategorikan sebagai praktik mencari keuntungan pribadi. Bahkan, sampai ada warganet yang membuat petisi daring.

Sehari setelahnya, perwakilan Angkatan Laut Kores angkat bicara. Berdasarkan analisis mereka, dinyatakan bahwa apa yang dikatakan Park Go Bum di atas panggung tidak direncanakan dan merupakan sebuah insiden.

Pernyataan Park Go Bum merupakan respons wajar dan spontan dari pertanyaan tandem pembawa acara.

"Setelah ditinjau secara hukum, disimpulkan bahwa itu adalah insiden, bukan aktivitas mencari keuntungan. Di masa mendatang, kami akan memeriksa aspek-aspek ini dengan cermat saat kami terlibat dalam aktivitas publik," papar perwakilan Angkatan Laut.

Jawaban tersebut pun mengakhiri polemik publik.

Lain cerita bagi aktor Hyun Bin yang mengawali wajib militer pada tahun 2011. Kariernya di militer justru mengundang decak kagum masyarakat, terutama para penggemarnya.

Dikutip Soompi, salah seorang rekan wajib militer Hyun Bin mengungkapkan bahwa sang aktor tidak menggunakan seluruh jatah hari liburnya sebelum masa dinas berakhir.

Hyun Bin disebut memanfaatkan hari libur untuk urusan pribadi lebih sedikit dibandingkan rata-rata warga negara Korea Selatan yang mengikuti wajib militer. Hyun Bin pun tidak keberatan kembali ke kamp militer meskipun di hari libur.

“Dalam banyak hal, kehidupan militernya yang terpuji menjadi inspirasi bagi tentara lain,” tutur rekan Hyun Bin yang tidak ingin diketahui identitasnya itu.

Wamil itu untuk apa

Aktor asal Korea Selatan, Hyun Bin

Kesaksian rekan Hyun Bin itu juga diakui Angkatan Laut Korea Selatan. Tak heran bila pemeran Kapten Ri dalam serial 'Crash Landing On You' itu menerima penghargaan Secretary of Defence Award and Marine Corps Commandant Commendation dari Angkatan Laut untuk integritasnya di militer.

“Meskipun dia adalah bintang top, dia bekerja sangat keras tanpa perlakuan atau pelatihan khusus. Kami ingin memberinya penghargaan ini atas dinas militernya yang setia,” ujar perwakilan Angkatan Laut Korea Selatan.

Bila Hyun Bin dikenal atas integritasnya, masyarakat Negeri Ginseng kemudian membanding-bandingkannya dengan solois Rain atau yang memiliki nama asli Jung Ji-hoon. Rain diketahui masuk wajib militer di tahun yang sama dengan Hyun Bin.

Saat itu, Rain sedang jadi buah bibir lantaran hubungannya dengan aktris Kim Tae Hee terungkap ke publik.

Rain pun sering tertangkap publik masih mengenakan seragam tentara bertemu Kim Tae Hee. Hal ini memicu kecaman dari masyarakat. Mereka menyoroti tentang berapa hari libur yang dimiliki Rain sehingga bisa sering bertemu dengan kekasih.

Kementerian Pertahanan Korea Selatan dilansir the Korea Herald menyebut, selama masa tugasnya di wajib militer, Rain menghabiskan 71 hari libur. Sedangkan, rata-rata libur yang diberikan kepada tentara lain adalah 43 hari.

Rain sempat dijatuhi hukuman tujuh hari tidak boleh keluar dari kamp militer akibat peristiwa itu.

Wamil itu untuk apa

Penyanyi asal Korea Selatan Rain atau Jung Ji-hoon

Tak hanya itu, Rain disorot karena kedapatan menenggak alkohol usai konser kemiliteran. Aksi memalukan bagi masyarakat Korea Selatan itu dilakukannya bersama penyanyi Se7en dan Sangchu, member Mighty Mouth yang juga tengah menjalani wajib militer.

Kontroversi semakin menjadi-jadi setelah Se7en dan Sangchu juga tepergok masuk ke panti pijat erotis. Hal ini tentu menuai pertanyaan publik, apakah Rain turut serta dalam aktivitas itu?

Belakangan, militer menyatakan, Rain tidak melakukan tindakan indisipliner.

“Dia (Rain) hanya minum alkohol karena dia didorong dan dia tidak terlibat dalam kontroversi saat ini,” ujar perwakilan Kementerian Pertahanan, dikutip Soompi.

Sementara Se7en dan Sangchu dihukum 10 hari mendekam di penjara militer. Keduanya juga mendapat perpanjangan dinas wajib militer.

Wajib militer mungkin menjadi momen mengkhawatirkan bagi muda-mudi Korea yang sedang bermandi asmara. Sebab, bila sang kekasih mengikuti wajib militer, itu artinya komunikasi akan renggang untuk waktu lama.

Maka dari itu, banyak pria muda Korea yang ‘dibuang’ kekasihnya setelah memulai wajib militer.

Peristiwa serupa dialami pasangan artis Korea Lee Min Ho dengan Bae Suzy.

Keduanya diketahui berpacaran pada Maret 2015. Hubungan baru keduanya diketahui publik setelah Dispatch mengunggah foto-foto kemesraan mereka di London.

Pada Mei 2017, Le Mih Ho kemudian memulai wajib militernya. Enam bulan setelahnya, pasangan ini diisukan putus. Akhirnya agensi Lee Min Ho dan Suzi membenarkan kabar bahwa keduanya sudah tidak lagi mempunyai hubungan spesial.

Wamil itu untuk apa

Lee Min Ho dan Bae Suzy berpacaran dari 2015 hingga 2017

Saking banyaknya fenomena putusnya hubungan kekasih karena wajib militer, Kementerian Pertahanan Korea akhirnya memberikan pelonggaran penggunaan ponsel sehari-hari pada prajuritnya.

Kebijakan ini sekaligus menjadi momentum pergeseran budaya militer Korea yang ketat dan tertutup menjadi lebih manusuawi.

Apa gunanya wamil di Korea Selatan?

Tujuan utama adanya wajib militer di Korea Selatan adalah untuk menghadapi ancaman serangan dari Korea Utara. Tapi sebenarnya di jaman kerajaan, wamil juga sempat diberlakukan di dataran Korea. Walau setelah masa damai yang tanpa perang, akhirnya wamil pun nggak diberlakukan lagi.

Apa tujuan wajib militer?

Diantara yang paling penting dan menonjol dari tujuan WAMY adalah: Melestarikan identitas pemuda muslim dan membantu mengatasi masalah yang mereka hadapi dalam masyarakat modern. Mendidik dan melatih mereka untuk aktif menjadi warga yang positif dan memiliki jiwa kepeloporan di negara mereka tinggal.

Apa yang dilakukan orang korea saat wajib militer?

Dilakukan laki-laki berusia 18 hingga 28 tahun Laki-laki Korea yang berbadan sehat dan sudah mencapai usia tersebut harus mengikuti wajib militer setidaknya selama 18 bulan.mKorsel tak mewajibkan perempuan untuk mengikuti wamil. Namun, bagi mereka yang berminat bisa mendaftar di Korps Pelatihan Perwira Cadangan.

Kenapa BTS harus melakukan wajib militer?

Kewajiban ini merupakan bagian dari upaya untuk mempertahankan negara dari senjata nuklir Korea Utara. Selama bertahun-tahun, Korsel telah mengecualikan wamil bagi orang-orang tertentu, baik diizinkan penundaan atau durasi wamil yang lebih pendek.