Tepung tapioka dan tepung maizena apakah sama

Perbedaan tepung Maizena dan tepung Tapioka

GridKids.id - Memasak merupakan kegiatan positif yang bisa mengasah kreatifitas, nih. Selain itu, bisa kamu jadikan momen ngabuburit sembari menunggu buka puasa.

Nah, jika kamu senang memasak, apa kamu tahu perbedaan dari tepung maizena dan tepung tapioka?

Meski terlihat sama, namun ada perbedaan dari kedua tepung tersebut.

Biar kamu enggak salah lagi, cari tahu perbedaan tepung maizena dan tepung tapioka, yuk!

Baca Juga: Penyebab Ayam Goreng Tepung Enggak Krispi, Ternyata Gara-Gara Kebiasaan Kita Sendiri

Bahan Baku:

Tepung Maizena

Bahan baku pembuatan tepung maizena adalah jagung. 

Tepung maizena jarang dijadikan sebagau bahan utama dalam membuat olahan makanan. 

Biasanya tepung maizena digunakan sebagai bahan campuran untuk membuat bahan makanan lebih kenal, seperti membuat capcay, fla dan lainnya.

 Tepung Tapioka

Tepung tapioke sering disebut sebagai tepung kanji. Tepung ini terbuat dari sari pati singkong, Kids.

Membuat tepung tapioka ternyata harus melalui beberapa proses, seperti sari pati yang sudah ada ternyata harus dienadapkan dulu beberapa hari sebelum melalui proses penggilingan.

Selain itu tepung tapioka memiliki sifat yang padat dibandingkan tepung maizena yang cenderung kental namun enggak lengket.

Beberapa makanan yang cocok untuk tepung tapioka adalah boba, cimol dan lainnya.

Baca Juga: Perbedaan Tepung Terigu Protein Tinggi, Sedang, dan Rendah, Wajib Tahu

Warna Tepung

Tepung tapioka dan tepung maizena apakah sama

Pixabay

perbedaan tepung tapioka dan meizena

Warna tepung maizena cenderung kekuning-kuningan, sesuai dengan bahan dasar tepung maizena dari jagung.

Dibandingkan dengan jenis warna tepung lainnya, maizena mempunyai warna yang pucat.

Sementara itu, warna tepung tapioka sangat putih dan mirip dengan warna susu.

Bahan dasar singkong membuat tepung ini memiliki warna putih bersih. 

Baca Juga: Tips Mudah Membuat Kue Tanpa Tepung Terigu, Pasti Berhasil dan Tetap Nikmat

Teksur Tepung

Tepung tapioka memiliki tekstur yang licin seperti bedak.

Makanya, banyak orang yang kurang suka dengan tekstur tapioka karena terlalu licin.

Sedangkan, tepung maizena memiliki tekstur yang kesat dan mudah dipegang oleh tangan.

Nah, itu dia Kids, perbedaan tepung tapioka dan maizena.

Baca Juga: Murah dan Katanya sih Enak, Banyak Ditemui di Minuman Kekinian, Kalau Tahu Boba Itu Apa, Masih Mau Minum?

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di www.gridstore.id

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Tepung tapioka dan tepung maizena apakah sama

Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan

Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.

Tepung tapioka dan tepung maizena apakah sama

PIXABAY/Alexas_Fotos

Perbedaan tepung tapioka dan tepung maizena.

Bobo.id - Bagi teman-teman yang punya hobi memasak, tentu sudah tidak asing lagi dengan kedua jenis tepung ini. 

Yap, tepung tapioka dan tepung maizena. 

Kedua tepung ini sering disajikan sebagai bahan pengental kue dan masakan. 

Walaupun memiliki kegunaan yang mirip, ternyata tepung tapioka dan tepung maizena tidak sepenuhnya sama, lo. 

Keduanya memiliki perbedaan, mulai dari bahan baku, fungsi, tekstur hingga olahan yang dihasilkan. 

Jika kita menggunakan tepung yang salah, tentu rasa kue dan masakan kita jadi aneh. 

Agar tidak salah lagi, cari tahu perbedaan tepung tapioka dan tepung maizena, yuk!

Bahan Baku Pembuatan

Tepung tapioka sering juga disebut sebagai tepung kanji. Tepung ini terbuat dari sari pati singkong, teman-teman. 

Baca Juga: Punya Tepung Ketan? Buat Resep Kue Mochi Matcha untuk Buka Puasa, yuk!

Tahukah teman-teman? Membuat tepung tapioka ternyata harus melalui beberapa proses, lo. 

Salah satunya sari pati yang harus diendapkan dulu beberapa hari sebelum melalui proses penggilingan. 

Sementara itu, tepung maizena ini berasal dari biji jagung. Namun, biji jagung yang dipilih tidak sembarangan, teman-teman. 

Pada tepung maizena, biji jagung yang digunakan adalah yang berusia tua atau sudah kering. 

Warna Tepung

Selain bahan baku pembuatan, kita bisa melihat perbedaannya hanya dengan sekali lihat. 

Ini karena tepung tapioka dan tepung maizena memiliki warna yang berbeda. 

Warna tepung tapioka sangat putih seperti susu. Bisa dibilang tepung tapioka adalah jenis tepung paling putih di pasaran. 

Sementara warna pada tepung jagung cenderung kekuning-kuningan seperti bahan bakunya, jagung. 

Baca Juga: Bukan Pakai Tepung, Ini 5 Cara Membuat Telur Dadar Tebal ala Rumah Makan Padang

Dibandingkan dengan jenis warna tepung lainnya, tepung maizena mempunyai warna yang pucat.

Tekstur Tepung

Kita juga bisa mengetahui perbedaannya melalui teksturnya.

Saat disentuh oleh tangan, tepung tapioka akan terasa licin seperti bedak. 

Ini membuat banyak orang tidak suka dengan teksturnya karena menimbulkan sensasi aneh pada tangan saat mengolahnya. 

Berbeda dengan tepung tapioka, tepung maizena lebih mudah dipegang oleh tangan karena memiliki tekstur lebih kesat. 

Fungsi Tepung

Apakah teman-teman pernah makan jajanan seperti cireng, cimol, hingga cilok?

Untuk membuatnya, diperlukan tepung tapioka sebagai bahan dasar. 

Baca Juga: Jangan Sampai Alot, Ini Tips Rahasia Membuat Udang Goreng Tepung Renyah Seenak Buatan Restoran 

Selain itu, tepung tapioka juga sering digunakan sebagai bahan pengenyal dalam pembuatan bakso hingga pempek, lo. 

Sementara itu, tepung maizena lebih banyak digunakan untuk mengentalkan fla yang kerap digunakan pada puding. 

Tepung maizena juga sering digunakan sebagai bahan campuran pembuatan kue kering dan gorengan.

Ini karena tepung maizena mampu memberikan efek renyah pada gorengan dan kue kering. 

Nah, itulah perbedaan tepung tapioka dan tepung maizena. Bagaimana, sudah bisa membedakannya?

(Penulis: Regina Pasys)

----

Kuis!

Biji jagung seperti apa yang dipilih untuk pembuatan tepung maizena?

Petunjuk: cek di halaman 2!

Tonton video ini, yuk!

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Tepung tapioka dan tepung maizena apakah sama

Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan

Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.

Video Pilihan

Apakah tepung maizena bisa diganti dengan tepung tapioka?

Tepung tapioka biasanya digunakan untuk mengentalkan hidangan yang ditumis, dan juga digunakan untuk memberikan tekstur kenyal pada makanan. Tepung tapioka dapat digunakan untuk menggantikan tepung maizena.

Tepung tapioka sama dengan apa?

Tepung tapioka dan tepung kanji adalah tepung yang sama. Keduanya hanya berbeda nama saja. Tepung tapioka dan tepung kanji merupakan tepung yang terbuat dari sari pati singkong atau ketela pohon. Tepung tapioka atau tepung kanji juga memiliki nama lain yakni tepun aci.

Tepung maizena bisa diganti dengan apa?

Tepung beras adalah salah satu jenis pengganti tepung maizena yang dapat Ibu gunakan. Untuk mengentalkan makanan dengan tepung beras, Ibu tidak dapat menyamakan takaran dengan tepung maizena. Tiap satu sendok makan tepung maizena dalam resep, Ibu perlu menggunakan tiga sendok makan tepung beras sebagai penggantinya.

Tepung tapioka digunakan untuk apa saja?

Kegunaan Tepung Tapioka Tepung tapioka sering digunakan sebagai bahan tambahan dalam pembuatan bakso, atau sering juga dijadikan pengental pada berbagai tumisan. Selain itu, tepung tapioka adalah juga sering digunakan untuk pembuatan pempek, cimol, boba, cireng, cilok, dan batagor.