Sebutkan usia anggota penegak

  • HOME
  • PENDIDIKAN
  • NEWS PENDIDIKAN

Sebutkan usia anggota penegak

Ilustrasi pramuka. MI

Mengenal 4 Tingkatan Pramuka: Siaga, Penggalang, Penegak, dan Pandega

Medcom • 17 Juni 2022 19:43

  •  
  •  

Jakarta: Pramuka merupakan kegiatan ekstrakurikuler wajib di setiap sekolah, sebagaimana diatur dalam Permendikbud Nomor 63 Tahun 2014. Kegiatan ini bertujuan melatih generasi muda untuk memaksimalkan semua potensi diri, mulai dari segi intelektual, spiritual, sosial, hingga fisik.
 
Pramuka sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda, lebih tepatnya pada 1912. Kala itu, organisasi pramuka dikenal dengan nama Nederlandsche Padvinders Organisatie (NPO).
 
Organisasi yang identik dengan seragam berwarna coklat ini memiliki beberapa tingkatan. Dalam struktur organisasinya, siaga menjadi tingkatan paling dasar, kemudian dilanjutkan dengan penggalang, penegak, sampai pandega.


Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?

  • Happy
  • Inspire
  • Confuse
  • Sad


Lantas, seperti apa perbedaan antara keempat tingkatan ini? Berikut penjelasannya yang dikutip dari laman Quipper:

1. Siaga

Siaga merupakan tingkatan paling dasar dalam pramuka. Tingkatan ini terdiri dari anggota dengan rentang usia 7 sampai 10 tahun.
 
Siaga terdiri lagi menjadi beberapa satuan, yakni barung sebagai satuan terkecil dan perindukan sebagai satuan besar. Satu barung memiliki anggota sebanyak 5 sampai 10 orang, sedangkan perindukan terdiri dari 3 sampai 4 barung.
 
Siaga memiliki tiga tingkatan Tanda Kecakapan Umum (TKU) yang bisa diperoleh setelah menyelesaikan Syarat Kecakapan Umum (SKU). TKU tersebut ialah siaga mula, siaga bantu, dan siaga tata. 
 
TKU tingkatan siaga berwarna hijau dan berbentuk sebuah janur. Ini disebut juga dengan istilah mancung, yaitu bunga pohon kelapa yang baru tumbuh.

2. Penggalang

Penggalang merupakan tingkatan yang terdiri dari anggota pramuka dengan rentang usia 11 sampai 15 tahun. Layaknya siaga, tingkatan ini juga memiliki dua satuan.
 
Dalam tingkatan penggalang, satuan terkecil dinamakan regu dan satuan terbesar disebut pasukan. Satu regu memiliki anggota sebanyak 5 sampai 10 orang, sedangkan pasukan terdiri dari 3 sampai 4 regu.
 
Penggalang memiliki tiga tingkatan TKU, yaitu penggalang ramu, penggalang rakit, dan penggalang terap. TKU penggalang berwarna merah dan terdapat gambar mayang terurai (bertangkai bunga kelapa tiga buah) yang berwarna putih.

3. Penegak

Penegak merupakan tingkatan yang terdiri dari anggota pramuka dengan rentang usia 16 sampai 19 tahun. Tingkatan ini memiliki dua satuan, yaitu sangga dan ambalan.
 
Sangga adalah satuan terkecil yang terdiri dari 7 sampai 10 anggota pramuka penegak. Sedangkan, ambalan merupakan satuan terbesar yang terdiri dari lima satuan sangga.
 
TKU tingkatan penegak terbagi menjadi dua, yaitu penegak bantara dan penegak laksana. TKU penegak berwarna hijau dengan gambar dua tunas kelapa dan bintang berwarna kuning.
 
Selain memiliki SKU, tingkatan penegak juga wajib memenuhi syarat lain dalam latihan. Syarat tersebut ialah Syarat Kecakapan Khusus (SKK). 

4. Pandega

Pandega merupakan tingkatan yang terdiri dari anggota pramuka dengan rentang usia 21 sampai 25 tahun. Tingkatan yang juga disebut senior revor ini umumnya dijumpai pada tingkat universitas.
 
Pembinaan pada tingkat ini dilakukan di gugus depan. Persatuan pandega dalam gugus depan disebut racana, di mana dalam strukturnya terdapat dewan rancana pandega. 
 
Dalam tingkatan pandega, SKU dan SPG pandega menjadi standar nilai dan keterampilan yang harus dicapai anggota pramuka. Adapun SKK menjadi standar kompetensi pramuka berdasarkan peminatannya.
 
SKU pandega hanya memiliki satu tingkatan, yaitu pandega. TKU pandega berwarna merah dengan gambar dua buah tunas kelapa dan bintang berwarna emas.
 
Itulah empat tingkatan dalam struktur organisasi pramuka. Setiap anggota pramuka berksempatan memperoleh jabatan pramuka garuda, yaitu tingkatan tertinggi dari masing-masing tingkatan pramuka.
 
Untuk menjadi pramuka garuda, seorang anggota yang telah mencapai tingkatan terakhir pada golongannya harus memenuhi sejumlah syarat. Kemudian, perlu mengajukan permohonan kepada kwartir melalui pembina gugus depan.
 
Seorang pramuka garuda nantinya bakal diberi simbol penghargaan berupa medali logam berbentuk segi lima. Medali itu bergambarkan burung garuda dengan tunas kelapa di dadanya serta memegang pita bertuliskan setia, siap, dan sedia. (Nurisma Rahmatika)
 
Baca: Guru dari Berbagai Daerah Ikut Kemah Bela Negara di Tangerang

 

(REN)




  • News Pendidikan
  • Peristiwa
Subscribe

LEAVE A COMMENT

LOADING

Tingkatan Pramuka Penegak Ada berapa?

Tingkatan penegak terbagi lagi menjadi dua tingkatan, yaitu penegak bantara dan penegak laksana.

Berapa usia Pandega?

Pada kelompok umur 21-25 tahun disebut dengan Pramuka Pandega.

Apa saja tingkat dalam pramuka?

Berikut penjelasannya yang dikutip dari laman Quipper:.
Siaga. Siaga merupakan tingkatan paling dasar dalam pramuka. ... .
Penggalang. Penggalang merupakan tingkatan yang terdiri dari anggota pramuka dengan rentang usia 11 sampai 15 tahun. ... .
Penegak. ... .
Pandega..

Berapa usia seorang anggota penggalang dan apa saja tingkatannya?

Penggalang merupakan anggota muda gerakan pramuka yang berusia 11 – 15 tahun.