Cara mengubah nama file di Word

Dalam menyimpan file pada Komputer, kita harus menyimpannya dengan baik dan memberi nama yang sesuai agar memudahkan dalam pencarian nantinya. 

Saat file tersebut dibuat, mungkin kita sudah memberinya nama, namun kadang kita menggunakan nama sembarangan dan itu sangat rawan terjadi kelupaan, jika nanti akan mencarinya.

Oleh karena itu, memberi nama yang sesuai dan mengelompokkan dalam Folder tertentu akan sangat membantu sekali, bila sewaktu-waktu ingin menggunakan File tersebut untuk diolah kembali. 

Dalam Sistem operasi Windows sendiri, bisa melakukan pergantian nama file ataupun nama folder yang sudah tersimpan. Caranya juga sangat mudah dan cepat. 

Baca juga: 11 Cara Membuka Windows Explorer Di Windows 10

Cara Mengganti Nama File Di Windows 7/8/10/11

1. Lewat Fitur Rename 

Untuk melakukan pergantian nama file, bisa dilakukan dengan fitur Rename. Untuk melakukannya tinggal Klik kanan file, lalu pilih Rename dan ganti File sesuai yang diinginkan. Untuk lebih jelasnya berikut langkah-langkahnya: 

  • Klik atau pilih File yang akan diganti namanya
  • Lalu Klik kanan > Rename 

    Cara mengubah nama file di Word


  • Selanjutnya tinggal ganti file sesuai yang diinginkan, jika sudah tekan Enter 

    Cara mengubah nama file di Word


  • Maka secara otomatis nama File akan berubah 

2. Dengan Klik 2X

Cara yang selanjutnya bisa juga dengan mengklik 2X pada file yang akan diganti namanya. Namun Klik 2X disini dikasih jedah minimal 1 detik. 

Jika kalian mengklik 2X dengan cepat pada file yang akan diganti namanya, maka yang terjadi malah akan membuka file.

Berikut lebih jelasnya:

  • Cari file yang akan diganti namanya 
  • Klik 2X pada File tersebut, namun jangan terlalu cepat (dikasih jeda minimal 1 detik) 

    Cara mengubah nama file di Word


  • Untuk selanjutnya tinggal ganti nama file sesuai yang diinginkan. Jika sudah, tinggal tekan Enter

    Cara mengubah nama file di Word


3. Cara Mengganti Nama Folder Di Laptop

Sementara untuk mengganti nama Folder yang sudah dibuat dalam komputer, juga dapat dilakukan. Untuk caranya kurang lebih sama dengan cara mengubah nama File. Kita tinggal menggunakan salah satu cara diatas (nomer 1 atau nomer 2).

4. Cara Mengganti Nama File/Folder Yang Tidak Bisa Diganti

Jika saat melakukan pergantian nama File/Folder, namun tidak bisa. Hal ini biasanya terjadi karena File/Folder dalam keadaan terbuka atau sedang dijalankan. 

untuk itu, silahkan tutup (Close) Aplikasi atau Software yang digunakan untuk membuka File tersebut. Selanjutnya silahkan ganti nama file sesuai yang diinginkan dengan cara nomer 1 atau 2.

Sementara untuk Folder juga sama, biasanya di dalam Folder terdapat File yang masih terbuka. Untuk itu coba tutup terlebih dahulu Aplikasi yang sedang digunakan untuk menjalankan file tersebut. Maka nanti Folder akan dapat di ganti namanya, sesuai yang diinginkan. 

Baca Juga: Cara Membuat Folder Di Laptop

Mengganti nama file maupun folder tentu bertujuan untuk memudahkan dalam manage data yang tersimpan dalam komputer, sehingga nanti akan memudahkan bila akan mencarinya, entah akan dipindahkan atau mungkin akan di olah lagi data atau file tersebut.  

Itulah tips bagaimana cara mengganti nama file di laptop yang bisa dilakukan dengan sangat mudah dan cepat tentunya. Sekian dan semoga membantu. 

Cara mengubah nama file di Word


KEPOINDONESIA.id - Nama file sering kali kita beri nama dengan asal-asalan. Lalu waktu kita membutuhkan maka biasanya kita akan lupa nama file tersebut dan membuat waktu untuk mencari file tersebut menjadi lebih lama. Salah satunya yaitu nama file dokumen word, karena sangat penting menyimpan dokumen word sesuai dengan isinya.

Dokumen word yang bisa kita buka di Microsoft Word biasanya di beri penamaan yang ngasal. Jika kita memberikan penamaan yang ngasal, ini bisa menyebabkan file tersebut tidak sengaja terhapus atau sulit untuk ditemukan jika dibutuhkan.

Jadi sangat penting untuk mengganti nama di Microsoft Word pada dokumen yang kita miliki dengan benar. Caranya pun cepat dan mudah, kalian bisa menggunakan salah satu fitur yang sudah ada di MS Word yang akan merubah nama file namun dengan sistem duplikasi.

Jadi dokumen pertama masih tetap dengan nama yang sama, namun akan ada dokumen kedua dengan nama yang berbeda namun isinya sama. Tapi untuk yang satu ini hanya bisa dilakukan lewat komputer karena harus menggunakan Microsoft Word.

Jika hanya merubah nama file saja tanpa duplikasi, kalian bisa melakukannya di HP seperti Android ataupun iOS menggunakan fitur rename. Biar lebih jelas, akan saya berikan contoh dan prosesnya dibawah.

Namun sebelum kita lanjut ke cara mengubah nama file pada Microsoft Word kalian bisa baca beberapa artikel terlebih dahulu.Seperti cara menghitung markup secara online dan cara save dokumen word supaya bisa dibuka di MS Word 2007.

Cara Merubah Nama File di Microsoft Word


1. Nah langkah pertama untuk merubah dokumen word lewat MS Word yaitu silakan buka dokumen word kalian terlebih dahulu, kemudian pilih File di pojok kiri atas

Cara mengubah nama file di Word


2. Lalu pilih Save As, dan pilih lokasi penyimpanannya

Cara mengubah nama file di Word


3. Jika hanya ingin merubah nama file nya saja, silakan ubah nama filenya pada kolom File Name, jika sudah klik Save

Cara mengubah nama file di Word


4. Nah dengan fitur Save As ini kita menyimpan dokumen baru dengan nama yang berbeda namun dengan isi yang sama tanpa merubah file utamanya.

Nah itu dia cara mengganti nama file di Microsoft Word, caranya mudah sekali. Selain kita bisa merubah nama, kita juga bisa mengganti formatnya tanpa merubah format file utamanya. Jadi sistem duplikasi file ini sangat berguna sekali.

Dan juga jika kalian tidak tau cara membuat garis lurus di Paint, kalian bisa baca artikel yang susah saya buat. Sedangkan untuk Zoom In dan Zoom Out di Paint akan saya buatkan artikelnya sesegera mungkin, karena saya rasa masih banyak yang belum tau caranya. 

Bagaimana cara mengganti nama di Word?

Mengubah nama penulis untuk dokumen baru.
Klik Tombol Microsoft Office. , lalu klik Opsi Word..
Klik Populer..
Di bawah Personalisasi salinan Office, ketikkan nama baru di kotak Nama pengguna..

Bagaimana cara mengubah nama file?

Mengganti nama file.
Di perangkat Android Anda, buka Files by Google ..
Di bagian bawah, ketuk Cari ..
Ketuk kategori atau perangkat penyimpanan. Anda akan melihat file dari kategori tersebut dalam daftar..
Di samping file yang ingin Anda ganti namanya, ketuk Panah bawah . ... .
Ketuk Ganti nama..
Masukkan nama baru..
Ketuk Oke..

Bagaimana cara mengubah nama file di laptop?

Buka File Explorer dengan masuk ke Komputer Saya, atau dengan menekan Windows + E di keyboard Anda. Temukan file yang ingin Anda ganti namanya, pilih file tersebut, lalu pilih Ganti Nama pada pita (atau tekan F2 di keyboard Anda). Ketik nama baru yang Diinginkan untuk file, lalu tekan Enter.

Untuk rename Ctrl apa?

Shortcut F2 Arahkan pointer pada berkas maupun folder yang akan diganti namanya, kemudian klik. Setelah itu tekan F2 pada papan tik (keyboard). Kemudian, ganti nama berkas atau folder dengan nama yang dikehendaki. Akhiri dengan menekan 'Enter' pada papan tik.