Apa fungsi dari melakukan perawatan rutin untuk jaringan komputer

  • Jaringan komputer yang sudah terpasang dengan baik jangan sampai dibiarkan begitu saja tanpa perawatan yang memadai sehingga fungsi dari jaringan tersebut tidak berjalan dengan benar, untuk itu dibutuhkan Tips Merawat Jaringan Komputer tersebut agar jaringan tetap berfungsi dengan baik sebagai jalur kompunikasi antar beberapa unit komputer dalam jaringan. Jaringan yang dirawat di sini adalah jaringan Local Area Network (LAN), bukan jaringan WAN.

    Untuk merawat jaringan, kita perlu mengenal beberapa perangkat yang ada dalam jaringan tersebut yaitu, komputer server, komputer client, HUB/Switch Hub, kabel jaringan dan konektor. Beberapa komponen pokok dalam jaringan tersebut di atas perlu juga untuk dirawat agar jaringan yang terpasang benar-benar berfungsi dengan baik. Apa sajakah yang akan dilakukan dalam merawat jaringan yang sudah dirancang tersebut ? ikutilah Tips Merawat Jaringan Komputer berikut ini.

    Perawatan Komputer Server

    Komputer server sebagai komputer pusat, tentu bekerja secara terus menerus untuk melayani semua komputer client yang terhubung ke server tersebut, hal ini membuat komputer server juga harus diperhatikan dalam perawatan. Perawatan pada server sehubungan dengan data-data yang tersimpan secara terpusat di server agar dikelola dengan baik, lakukan backup data pada server secara berkala. Selain perawatan data, komputer server juga sebaiknya terdiri dari dua unit yaitu server utama dan server pengganto, karena komputer server biasanya bekerja tanpa henti 24 jam sehingga sewaktu-waktu apabila terjadi kerusakan atau perawatan rutin, server pengganti akan dipasang untuk menggantikan server utama.

    Komputer client tidak seperti komputer server, kalau salah satu komputer klien rusak, tidak samapi berpengaruh ke unit komputer lain dalam jaringan. Berbeda dengan komputer server, apabila terjadi kerusakan maka komunikasi dalam jaringan bisa terputus. Meski demikian komputer klien juga tetap harus diberikan perawatan seperti membersihkan bagian dalam cpu dari debu, membersihkan virus, melakukan defrag file dan lain-lain.

    Perawatan Kabel Jaringan UTP

    Jalur komunikasi dalam jaringan lokal selain wireless adalah menggunakan kabel, jadi kabel selalu diperhatikan secara rutin keberadaannya. Beradasarkan pengalaman saya mengelola lab komputer, kabel merupakan komponen yang harus diperhatikan misalnya mengontrol posisi letak kabel jaringan, apakah sering dilalui tikus atau tidak, karena tikus suka sekali dengan memakan kabel. Kalau sering dilalui tikus, sebaiknya pasang jebakan tikus, lem tikus atau apalah yang penting dengan tujuan mengusir tikus agar tidak mengganggu kabel jaringan.

    Konektor sebagai penghubung antara kabel dengan kartu jaringan (LAN Card/Network Card) juga harus diberikan perhatian dalam perawatan. Perawatan yang biasa saya lakukan di lab komputer yang saya kelola adalah dengan membersihkan pin kuningan di setiap konektor. Memang sedikit melelahkan karena pin konektor sangat kecil sehingga membutuhkan ketelatenan untuk membersihkannya. Untuk membersihkan pin konektor bisa menggunakan ampelas atau boleh juga menggunakan peniti untuk membersihkan jamur-jamur yang tumbuh di sela tempat pin berada. Setelah dibersihkan, jangan lupa disikat dengan sikat.

    Selain server sebagai pusat pengolahan data, fungsi HUB juga tidak kalah pentingnya, karena apabila HUB mengalami masalah, maka komputer yang terhubung ke jaringan melalui HUB tersebut ikut bermasalah dan tidak dapat berkomunikasi dengan baik dengan perangkat komputer yang lain. Tempatkan HUB di ruangan yang bersuhu udara tidak terlalu panas, bersihkan bagian luar casing HUB dari debu agar debu tidak terlalu banyak yang masuk ke bagian dalam HUB.

    Tips Merawat Jaringan Komputer di atas merupakan tips secara garis besarnya saja, anda sebagai pengelola jaringan harus dapat mengetahui rancangan jaringan yang ada sehingga memudah dalam perawatan, misalnya menandai setiap kabel yang terhubng ke komputer klien dan komputer server atau dari komputer ke HUB. Hal ini sangat penting untuk membantu dalam melakukan perawatan jaringan komputer. Meski masih hanya sebatas garis besar saja, namun saya berharap sedikit tips di atas dapat memberi manfaat bagi pengunjung blog ini

  • Kalian pasti sudah tidak asing lagi kan dengan yang namanya jaringan. Tapi apa kalian tau pengertian dari jaringan itu sendiri? Lalu apa sih yang harus kita lakukan untuk merawat jaringan? Dan apa manfaat dari merawat jaringan?

    Maka dari itu di artikel kali ini kita akan membahas tentang pengertian jaringan, cara cara merawat jaringan dan manfaat dari merawat jaringan.

    Pengertian Jaringan

    Jaringan komputer adalah sebuah sistem yang terdiri dari dua atau lebih komputer yang saling terhubung satu sama lain melalui media transmisi dan media komunikasisehingga dapat saling berbagi data aplikasi maupun berbagi perangkat keras komputer. Istilah jaringan komputer sendiri juga dapat diartikan sebagai kumpulan sejumlah terminal komunikasi yang terdiri dari dua komputer atau lebih yang saling terhubung.

    Setiap titik akhir dalam suatu jaringan memiliki tanda pengenal, yang biasa disebut dengan alamat IP atau alamat media access control. Endpoint dapat mencakup server, komputer, telepon, dan perangkat keras (hardware) jaringan yang lain. Jaringan komputer dapat dibuat dengan menggunakan gabungan dari teknologi kabel dan wireless.

    Jaringan dapat bersifat private maupun publik. Dalam penggunaan jaringan private, biasanya memerlukan akses user untuk memasukkan kredensial berupa kata sandi yang dimasukkan secara manual oleh administrator atau diperoleh langsung oleh pengguna. Untuk penggunaan jaringan publik seperti internet, tidak membatasi suatu akses.

    Tujuan dibangunnya jaringan komputer adalah agar informasi atau data yang dibawa pengirim (transmitter) dapat sampai kepada penerima (receiver) dengan tepat dan akurat.

    Setelah membahas pengertian jaringan kita langsung saja ke pembahasan berikutnya yaitu cara merawat jaringan.

    Apa yang Harus Kita Lakukan dalam Merawat Jaringan?

    1. Mengecek Secara Berkala Komputer Server

    Komputer server merupakan perangkat utama dan pusat dari segala kendali. Semakin bagus kinerjanya maka semakin baik pula tugas yang dilakukannya. Begitu pun sebaliknya, jika semakin buruk kinerjanya maka semakin buruk pula tugas yang dilakukannya. Cara paling mudah untuk merawat komputer server yakni dengan memback up data minimal 3 hari sekali atau satu kali dalam seminggu. Hal ini dapat meminimalisir kerusakan atau masalah kehilangan data secara tiba-tiba.

    2. Mengecek Secar Berkala Komputer Client

    Walaupun kinerja komputer klien tidak seberat komputer server akan tetapi jika terdapat satu komputer klien saja yang rusak maka hal ini akan mengganggu kenyamanan klien saat menggunakannya. Perawatan sederhana yang dapat dilakukan yakni dengan membersihkan komputer klien dari virus atau malware secara berkala. Anda bisa melakukan update antivirus dan aplikasi penting lainnya. Selain itu, anda juga bisa membersihkan file sampah yang sudah tidak digunakan. Dengan perawatan sederhana ini anda dapat menjaga kinerja komputer klien agar tetap dalam kondisi prima.

    3. Mengecek Kondisi Kabel Jaringan Disekitar Anda

    Untuk membuat komputer server dan komputer klien memiliki koneksi dengan menjalankan tugasnya maka anda harus menggunakan perangkat bernama hub dan switch. Langkah perawatan yang bisa anda lakukan yakni dengan melakukan pengecekan secara berkala serta meletakkan dua perangkat ini di tempat yang aman.

    4. Merawat Connector RJ-45

    Konektor RJ-45 menjadi salah satu perangkat yang penting dalam jaringan komputer. Untuk memasang instalasi jaringan wireless dan LAN, anda dapat menggunakan konektor RJ-45 yang nantinya dihubungkan pada kartu jaringan. Perawatan sederhana yang dapat anda lakukan yakni dengan membersihkan pin konektor secara rutin baik menggunakan sikat khusus atau alat lainnya.

    5. Melakukan Backup dan Merawat Hub / Switch

    Untuk membuat komputer server dan komputer klien memiliki koneksi dalam menjalankan tugasnya maka anda harus menggunakan perangkat bernama Hub dan Switch. Langkah perawatan yang bisa anda lakukan yakni dengan melakukan pengecekan secara berkala serta meletakkan dua perangkat ini di tempat yang aman.

    Kita sudah mengetahui beberapa hal yang dapat dilakukan untuk merawat jaringan komputer lalu apa sih manfaat dari merawat jaringan komputer itu?

    Manfaat dari Merawat Jaringan Komputer

    Manfaat dari merawat jaringan adalah agar komponen-komponen jaringan tidak cepat rusak, dan dapat bertahan cukup lama. Selain itu perawatan dan pemeliharaan komputer juga dilakukan agar jaringan dapat terus digunakan sebagaimana mestinya.

    Kesimpulan

    Sesuatu yang sering kita pakai wajib untuk kita rawat termasuk jaringan itu sendiri. Dengan merawat jaringan kita dapat merasakan kenyamanan dan keamanan dalam melakukan kegiatan di internet. Dengan mengecek secara berkala maka kita akan selalu tahu kapan kita akan melakukan perawatan atau maintenance pada jaringan. Artikel ini ditujukan untuk memberikan motivasi dan informasi seputar cara merawat jaringan, dengan membaca artikel ini kita tahu tentang cara-cara yang dilakukan teknisi dalam merawat sebuah jaringan.

    Video yang berhubungan

    Postingan terbaru

    LIHAT SEMUA