Kenapa obat maag diminum ketika perut kosong?

MAAG DISAAT LEBARAN? ATASI dengan ANTASIDA

Kenapa obat maag diminum ketika perut kosong?

Dikurasi Oleh : Maretta Putri A., S.Farm., Apt.

Minum Obat Maag, Kapan Waktu Terbaik Mengkonsumsinya?

Kenapa obat maag diminum ketika perut kosong?

https://www.freepik.com

Sering gak sih merasa bingung saat ingin mengkonsumsi obat maag? Sebenarnya kapan waktu yang tepat untuk mengkonsumsi obat maag, sebelum atau sesudah makan?

Sobat Sehat, minum obat maag sebaiknya sebelum makan untuk obat maag jenis antasida, namun untuk obat maag jenis lainnya dapat disesuaikan dengan anjuran yang diberikan oleh dokter, ya! Untuk lebih jelasnya, yuk kita bahas satu persatu jenis obat Antibiotik merupakan obat golongan keras yang digunakan untuk membunuh bakteri H. pylori yang dapat menyebabkan sakit maag. Kamu dapat menggunakan antibiotik seperti klaritromisin, amoxicillin, atau metronidazole. Penggunaan antibiotik biasanya diminum selama 10 hingga 14 hari sesudah makan.at maag serta waktu konsumsinya!

1. Antasida

Antasida merupakan obat maag yang umum digunakan oleh masyarakat serta dapat dibeli bebas tanpa resep dokter. Dapat digunakan untuk meredakan asam lambung yang meningkat dengan cara menetralkan asam lambung. Pemberian obat antasida yakni sebanyak 3x sehari dan bisa diberikan 1– 2 tablet. Konsumsi obat 30 menit – 1 jam sebelum makan atau dalam keadaan perut kosong ya, Sobat Sehat.

Antasida menyembuhkan sakit maag dengan mengatasi asam berlebih di dalam lambung. Penetral asam, seperti bahan-bahan yang terkandung dalam Mylanta, bekerja menurunkan asam lambung dalam hitungan detik. Juga dengan benefit lain nya seperti menyamankan rasa tidak enak di tenggorokan saat Anda meminumnya, dengan bekerja menurunkan asam lambung dalam hitungan detik, antasida ini meredakan nyeri dengan cepat.

Beli MYLANTA di K24Klik

Kenapa obat maag diminum ketika perut kosong?

Komposisi dari produk Mylanta yang dapat meredakan nyeri akibat maag adalah : Aluminium hidroksida, Magnesium hidroksida, Simetikon. Cara kerja Mylanta dapat dicermati dari kandungan bahan aktifnya yang berupa:

  • Aluminium hidroksida, merupakan garam anorganik yang digunakan sebagai antasida. Senyawa ini akan menetralisir asam hidroklorida pada sekresi lambung yang berlebihan serta secara tidak langsung ikut meningkatkan pH dengan cara menghambat kerja pepsin. Senyawa obat ini juga bersifat sitoprotektif atau melindungi mukosa lambung dan usus dengan cara meningkatkan ion karbonat dan prostaglandin.
  • Magnesium hidroksida, merupakan senyawa anorganik yang digunakan sebagai antasida dan juga bersifat laksatif (pencahar). Senyawa ini dapat menetralisir kelebihan asam lambung dan bereaksi dengan asam hidroklorida kemudian membentuk magnesium klorida dan air. Obat ini juga mengurangi efek iritan pada lambung dan usus dengan menurunkan pH melalui inaktivasi pepsin. Senyawa ini dikombinasikan dengan aluminium hidroksida karena memiliki efek laksatif pada usus besar sehingga mengurangi efek sembelit dari aluminium hidroksida.
  • Simetikon, merupakan senyawa agen antifoaming atau antipembusaan yang dapat membantu mengeluarkan gas berlebih di pencernaan. Senyawa ini bekerja dengan meningkatkan tegangan permukaan gelembung gas sehingga mempermudah gas menjadi satu kumpulan yang mudah dikeluarkan dalam bentuk kentut ataupun sendawa.

Mylanta bekerja langsung ke pusat rasa sakit dengan cara menetralkan asam lambung berlebih yang menyebabkan naiknya kadar asam dan menyebabkan mual yang menyertai sakit maag. Dengan “Quick Action Formula”, Mylanta mulai bekerja menurunkan asam lambung dengan cepat sehingga anda bisa kembali beraktivitas. Mylanta tersedia dalam 2 bentuk sediaan, cair dan tablet; kemasan cair 50 ml dan tablet isi 10 praktis dibawa ke mana pun. Sediakan selalu Mylanta kemasan 150 ml di kotak obat keluarga.

2. H2 Blocker

H2 Blocker merupakan jenis obat penghambat reseptor H2 yang bermanfaat untuk menurunkan asam lambung yang berlebihan dalam tubuh. Tidak dijual bebas dan membutuhkan resep dari dokter. Jenis obat H2 Blocker seperti Ranitidine dan Cimetidin dapat dikonsumsi sebelum ataupun sesudah makan. Usahakan untuk mengonsumsinya pada jam yang sama tiap hari, ya!

3. PPI (Proton Pump Inhibitor)

PPI (Proton Pump Inhibitor) merupakan jenis penghambat pompa proton yang bermanfaat untuk mengurangi produksi asam lambung, salah satunya dengan langkah pengobatan infeksi bakteri H. Pylori. Perlu diketahui juga, obat PPI ini lebih ampuh daripada obat H2RA. Jenis obat ini termasuk kedalam golongan obat keras yang tidak jual bebas dan membutuhkan resep dokter. Contoh obatnya adalah omeprazole, pantoprazole dan lansoprazole. Obat ini dapat dapat dikonsumsi sebelum makan atau sesudah makan.

4. Antibiotik

Antibiotik merupakan obat golongan keras yang digunakan untuk membunuh bakteri H. pylori yang dapat menyebabkan sakit maag. Kamu dapat menggunakan antibiotik seperti klaritromisin, amoxicillin, atau metronidazole. Penggunaan antibiotik biasanya diminum selama 10 hingga 14 hari sesudah makan.

5. Prokinetik
Obat golongan prokinetik mampu meredakan gejala sakit maag dengan cara mempercepat proses pencernaan makanan. Contoh obat ini adalah domperidone atau cisapride.

Tips Atasi Maag agar Tak Datang Kembali

Selain menggunakan obat kamu juga dapat mengikuti tips berikut agar maag tidak kambuh kembali.

  1. Perbaiki pola makan dengan makan sedikit tapi sering tiap 4 jam
  2. Hindari makanan berlemak, bersantan, asam atau pedas
  3. Mulai membiasakan banyak minum air putih minimal 2 L/hari
  4. Istirahat yang cukup
  5. Kelola stress dengan bijak
  6. Tenangkan pikiran dan nikmati waktu dengan orang terdekat dan kamu sayangi.

Nah Sobat Sehat, jadi sebelum minum obat maag cari tau lebih lanjut jenis obat maag apa yang kamu konsumsi agar kamu bisa menentukan kapan waktu terbaik untuk mengkonsumsinya. Kamu juga bisa berkonsultasi dengan health consultant kami melalui live chat apabila kamu mengalami kebingungan menentukan jenis serta waktu yang tepat mengkonsumsi obat maag. 

Jika kalian ingin melakukan pemesanan produk-produk maag secara online di K24Klik, kalian dapat melakukan pemesanan melalui link berikut : https://www.k24klik.com/cariObat/maag?page=2

Semoga Sehat Selalu
Salam Sehat 🙂

Sumber : dari berbagai sumber.

Kenapa obat maag diminum saat perut kosong?

Supaya bisa bekerja dengan baik, obat harus sudah harus diserap dalam lambung untuk menetralkan asam yang nanti diproduksi saat Anda makan. Kalau Anda minum obat ini sesudah makan, asam lambung Anda sudah terlanjur diproduksi berlebihan dan akhirnya naik ke kerongkongan.

Apakah minum obat maag harus sebelum makan?

obat antasida untuk meredakan maag, rifampisin dan isoniazid (obat tuberculosis), sirup yang mengandung sukralfat (biasanya berwarna pink, digunakan untuk dispepsia) juga sebaiknya diminum sebelum makan.

Kapan waktu yang tepat minum obat maag?

Menurut seorang pakar penyakit dalam dari University of Southern California, dr. John C. Lipham, Anda disarankan untuk minum obat maag sebelum makan untuk memberikan efek terbaik bagi lambung dan sistem pencernaan Anda.

Bolehkah minum Promag saat perut kosong?

Promag Double Action dikonsumsi pada saat timbul gejala atau 1 jam sebelum makan untuk mencegah timbulnya gejala. Obat ini sebaiknya tidak dikonsumsi bersama makanan. Promag Gazero Herbal dapat diminum sebelum atau sesudah makan.