Berikut ini yang bukan merupakan contoh kebutuhan primer adalah…

Berikut ini yang bukan merupakan contoh kebutuhan primer adalah…

Ajaib.co.id – Setiap orang sudah pasti memiliki berbagai macam kebutuhan yang memiliki tiga klasifikasi, yakni kebutuhan primer, kebutuhan sekunder dan kebutuhan tersier. Kebutuhan primer merupakan kebutuhan utama yang tidak mungkin diabaikan, sementara kebutuhan sekunder merupakan kebutuhan pelengkap dan kebutuhan tersier merupakan kebutuhan yang sama sekali bukan prioritas.

Jika kamu penasaran dengan perbedaan daripada kebutuhan primer, kebutuhan sekunder dan kebutuhan tersier, simak beberapa penjelasan berikut ini penjelasan terkait klasifikasi tersebut secara terperinci.

Kebutuhan primer, merupakan kebutuhan hidup yang tidak dapat ditiadakan dan benar-benar wajib tersedia. Kebutuhan primer mencakup sandang, papan dan pangan. Selanjutnya kebutuhan sekunder, kebutuhan ini merupakan kebutuhan pelengkap daripada kebutuhan primer, ini mencakup pekerjaan, kesehatan dan lain sebagainya sementara kebutuhan tersier mencakup seperti kebutuhan hiburan dan lain sebagainya.

Nah, pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai kebutuhan primer.

Apa itu Kebutuhan Primer?

Pengertian kebutuhan primer adalah kebutuhan pokok yang berhubungan untuk mempertahankan hidup layak kehidupan manusia. Kebutuhan primer harus dipenuhi untuk kelangsungan hidup. Kebutuhan primer juga diartikan sebagai segala sesuatu yang menyangkut hal-hal pokok pada hidup manusia. Karena sifatnya bersifat wajib, maka jika salah satu kebutuhan primer tidak tercukupi, seseorang akan mengalami kesulitan.

Sebagai contoh kebutuhan primer adalah pelajar butuh seragam, buku, alat tulis, sepatu dan jasa guru. Jika kebutuhan primer ini terpenuhi maka kehidupannya pelajar dapat dikatakan layak. Sedangkan jika tidak terpenuhi, maka kehidupan pelajar ini dapat dikatakan tidak tidak layak. Contoh kebutuhan primer dalam kehidupan sehari-hari adalah: makanan dan minuman (pangan), tempat tinggal (rumah), baju dan sejenisnya (sandang), listrik dan keamanan, pekerjaan.

Contoh Kebutuhan Primer

Untuk lebih paham mengenai kebutuhan primer, simak 3 kebutuhan primer yang wajib kamu ketahui, antara lain :

1. Sandang (Pakaian)

Kebutuhan primer pertama yang tidak mungkin dikesampingkan adalah kebutuhan akan sandang. Kebutuhan sandang merupakan kebutuhan wajib berbentuk pakaian yang tentunya ini berguna melindungi dan menutupi tubuh kita. Ini juga digunakan untuk melindungi tubuh dari kondisi panas dan dingin. Jika dahulu, pakaian terbuat dari kulit kayu dan kulit hewan. Namun saat ini, dengan perkembangan dunia yang semakin maju, pakaian terbuat dari berbagai macam jenis bahan.

2. Pangan (Makanan)

Kebutuhan primer selanjutnya adalah pangan atau makanan. Siapa sih orang yang saat ini tidak butuh makan? Indonesia sebagai lumbung pangan dunia tentunya memiliki kelebihan dalam hasil perkebunan dan kelautan yang bisa dimanfaatkan sebagai makanan. Hanya saja entah mengapa tingkat kemiskinan dan kelaparan masih terus terjadi hingga saat ini.

3. Papan (Tempat Tinggal)

Kebutuhan primer selanjutnya adalah kebutuhan papan atau kebutuhan akan tempat tinggal. Manusia membutuhkan tempat tinggal sebagai tempat berteduh dan berlindung dari panas dan hujan. Meski kebutuhan tempat tinggal termasuk kebutuhan primer, namun tidak dipungkiri saat ini masih banyak keluarga yang hidup dengan tempat tinggal yang kurang nyaman.

Pelengkap Kebutuhan Primer

Selanjutnya sebagai pelengkap daripada kebutuhan primer, yang tidak kalah pentingnya antara lain :

1. Keluarga

Keluarga merupakan tempat yang secara psikologis yang tidak kalah penting dari 3 kebutuhan primer sebelumnya. Keluarga merupakan sekumpulan orang baik terikat hubungan darah maupun tidak yang merangkul hidup kamu, mengerti, memahami dan menyayangi kamu. Kemanapun kamu pergi dan sejauh apapun, pada akhirnya keluarga yang tetap akan menunggu kamu untuk pulang.

2. Teman

Sebagai makhluk sosial, manusia tidak hanya membutuhkan keluarga, teman juga terkadang tidak berbeda dengan keluarga. Hanya saja teman tidak bukanlah orang yang mengetahui secara detail mengenai diri kamu.

Teman merupakan orang baru yang memasuki kehidupan kamu yang pada umumnya teman berperan untuk saling membantu tujuan hidup kamu, seperti belajar, bekerja dan mencari uang.

3. Pendidikan

Kebutuhan primer selanjutnya adalah kebutuhan akan pendidikan yang mana ini akan menjadi salah satu yang dibutuhkan bagi negara berkembang. Pendidikan menjadi suatu hal penting di masa depan, dengan pendidikan maka suatu hari nanti akan menjadi bekal ilmu untuk kamu bisa bekerja dan bertahan hidup.

4. Informasi dan Pengetahuan

Untuk mengantisipasi kejadian dan hal yang tidak diinginkan, maka bentuk daripada informasi dan pengetahuan perlu didapat sebagai kebutuhan utama. Informasi dan pengetahuan umumnya bisa diperoleh melalui televisi, radio, surat kabar dan media online.

5. Pekerjaan

Kebutuhan primer yang melengkapi selanjutnya adalah pekerjaan. Memiliki pekerjaan tetap adalah impian banyak orang untuk bertahan hidup. Dengan bekerja, maka kamu akan mendapatkan upah. Upah tersebut kemudian bisa kamu manfaatkan untuk kamu hidup dari mulai mencukupi sandang, pangan dan papan.

6. Kasih Sayang

Kasih sayang merupakan kebutuhan utama yang secara psikologis dibutuhkan oleh semua orang. Kasih sayang bisa diperoleh dari keluarga dan pasangan hidup kamu. Kasih sayang merupakan sebuah kebutuhan yang nantinya akan membuat hati tentram.

7. Kesehatan, Keselamatan dan Keamanan

Dalam tubuh yang sehat, maka kamu nantinya akan mampu melindungi diri kamu dari ancaman bahaya yang mungkin akan menimpamu. Selain itu, dari sisi keselamatan dan keamanan, dimana ini akan menjadi kebutuhan utama dan dilindungi undang-undang.

Keselamatan dan keamanan merupakan kebutuhan terpenting, dimana hidup kamu akan tenang jika kamu memiliki jaminan keselamatan dan keamanan dari berbagai bentuk ancaman.

8. Ketentraman

Ketentraman mencakup lingkungan yang aman, kesehatan, dan terpenuhinya kebutuhan kesehatan bagus, berbagai kebutuhan terpenuhi sehingga hidup kita menjadi tentram merupakan kebutuhan semua manusia.

9. Dihargai dan Menghargai

Kehidupan yang nyaman juga membutuhkan penghargaan. Dihargai dan menghargai adalah sebuah hal yang penting dilakukan sebagai bentuk dari kebutuhan utama. Setiap manusia yang hidup tentunya harus menghargai orang lain, untuk selanjutnya ia akan dihargai sebagai manusia.

Seorang manusia membutuhkan prestasi dan kemampuan untuk menciptakan pengalaman hidup. Maka dari itu, bekerja keras adalah kunci daripada prestasi dan kemampuan yang nantinya akan menjadi sebuah pengalaman penting bagi kamu.

11. Identitas

Sebagai manusia, tentunya identitas adalah sebuah kebutuhan primer yang wajib kamu miliki. Ini mengingat siapapun orang akan memiliki keterangan mengenai asal usul diri melalui sebuah identitas.

12. Mencintai dan Dicintai

Mencintai dan dicintai tak hanya berkaitan dengan sepasang manusia. Mencintai dan dicintai juga bisa berasal dari hubungan orang tua dan anak, atau sesama saudara sekandung. Intinya mencintai dan dicintai merupakan bentuk daripada perasaan kasih sayang yang tulus.

Kebutuhan Sekunder & Tersier, Jenis Kebutuhan Manusia Lainnya

Kebutuhan manusia tidak terbatas pada kebutuahn primer. Berdasarkan intensitas penggunaannya, kebutuhan dibagi menjadi 3 (tiga) jenis yaitu primer, sekunder, dan tersier. Di mana, kebutuhan ini berbeda-beda sesuai dengan beberapa faktor seperti meningkatkan ilmu pengetahuan, teknologi, tingkat kebudayaan, dan bertambahnya jumlah penduduk.

Apa penjelasan lengkapnya mengenai kebutuhan ini?

1. Kebutuhan Sekunder

Kebutuhan sekunder adalah kebutuhan yang berkaitan dengan usaha menciptakan atau menambah kebahagiaan hidup. Kebutuhan ini bisa kamu penuhi ketika kamu telah memenuhi kebutuhan primer. Nah, jika kebutuhan sekunder ini tidak terpenuhi maka kehidupan kamu tidak akan terganggu.

Misalnya, pelajar memiliki suatu kebutuhan akan sarana hiburan, maka yang menjadi kebutuhan sekunder pelajar adalah majalah, televisi, jaket, jajan, dan lain sebagainya. Jika kebutuhan itu terpenuhi, maka pelajar akan merasa lebih bahagia. Sebaliknya jika tidak terpenuhi kehidupan pelajar juga tidak akan terganggu.

Contoh kebutuhan sekunder dalam kehidupan sehari-hari adalah: meja, kursi, layanan kesehatan, layanan pendidikan, ayanan transportasi umum Handphone/telepon, Televisi, kendaraan pribadi, dan sebagainya.

3. Kebutuhan Tersier

Kebutuhan ini berkaitan dengan usaha manusia menciptakan atau meningkatkan harga diri, prestise, serta gengsinya. Kebutuhan ini juga berkaitan dengan kemewahan yang di sisi lain dapat membuat orang lain merasa kagum.

Misalnya, kebutuhan semua orang terhadap rumah. Sebagian masyarakat ada yang menganggap rumah sebagai simbol kekayaan. Ketika seseorang ingin dilihat sebagai orang kaya, maka orang akan membangun rumah yang sangat mewah. Dalam hal ini, kebutuhan rumah mewah merupakan contoh kebutuhan tersier.

Contoh kebutuhan mewah lainnya adalah rumah mewah, baju branded, perhiasan mahal, mobil mewah, wisata ke luar negeri, makan di restoran bintang 5, villa pribadi, dan sebagainya.

Nah itulah beberapa penjelasan mengenai kebutuhan primer, sekunder, dan tersier. Sebelum kamu melakukan pemenuhan kebutuhan sekunder dan tersier, pastikan untuk memenuhi kebutuhan berdasarkan prioritasnya ya, dan pastikan untuk memenuhi kebutuhan primer terlebih dulu. Di mana, kebutuhan primer merupakan kebutuhan dasar yang wajib kamu penuhi.