Berapa lama panggang roti tawar di oven

Skip to content

Sebagian besar masyarakat sudah mengetahui roti tawar? Ya, memang suguhkan roti satu ini sering dijadikan bahan membuat roti bakar. Selain biasa dibuat untuk roti bakar, roti tawar juga bisa dikonsumsi langsung dengan aneka olesan selai maupun susu. Panganan ini cocok dijadikan sarapan pagi sebagai pengganti nasi. Roti tawar memiliki rasa tawar sehingga jika ingin menikmatinya perlu ditambahkan dengan aneka selai atau bahan yang lain. Namun saat ini seiring dengan berkembangnya jaman roti tawar pun ada yang bisa langsung dikonsumsi karena sudah memiliki rasa manis dan enak. Sehingga untuk roti tawar ini biasanya langsung bisa dinikmati karena tidak perlu menambah olesan selai. Kini jenis roti tawarpun dihadirkan dengan berbagai ragam merk dan jenis. Warna roti tawar yang sering dijumpai memiliki warna putih maupun sedikit kecoklatan.

Roti tawar memang banyak dipasaran dan diproduksi oleh pabrik menggunakan peralatan yang canggih. Jika Anda ingin mencoba membuat roti tawar dengan kreasi sendiri, maka bisa dilakukan. Karena Cara membuat roti tawar begitu mudah dilakukan. Bahkan sudah bisa dilakukan didapur sendiri. Anda tinggal menyediakan berbagai bahan yang diperlukan dan siap dibuat dirumah. Sudahkah mengetahui cara untuk membuat roti tawar? Jika belum tahu, maka bisa melihat resep pembuatan roti tawar yang kami suguhkan untuk anda di bawah ini.

Resep Pertama Membuat Roti Tawar

Ini dia resep pertama membuat roti tawar yang wajib dicoba.

Bahan Membuat Roti Tawar :

  • tepung terigu berprotein tinggi 500 gr
  • susu bubuk 3 sendok makan
  • air dingin atau air es 200 ml
  • gula pasir 5 sendok makan
  • ragi instan 1 sendok makan
  • garam halus 1 sendok the
  • telur ayam 1 butir
  • mentega putih 3 sendok makan

Cara Membuat Roti Tawar :

  1. Siapkan wadah. Campurkan tepung terigu, gula pasir, susu bubuk, garam dan ragi instan. Kemudian aduk hingga rata.
  2. Masukkan telur lalu tuang air es sedikit demi sedikit sambil diuleni menggunakan tangan dan jangan sampai ada adonan yang menggumpal.
  3. Sesudah itu, masukkan mentega putih dan uleni kembali hingga adonan menjadi kalis
  4. Berikutnya bulatkan adonan lalu diamkan dalam wadah tertutup rapat dalam waktu 30 menit
  5. Jika sudah, lalu kempiskan adonan dengan cara ditinju lalu masukkan kedalam loyang khusus roti tawar yang sebelumnya sudah dioles menggunakan mentega. Diamkan sekitar 45 menit hingga mengembang.
  6. Panggang dalam oven hingga roti tawar benar-benar matang sekitar 20 menit.
  7. Terakhir potong roti tawar.
  8. Tata rapi diatas piring saji.
  9. Roti tawar siap disajikan untuk dinikmati.

Resep Kedua Membuat Roti Tawar

Ini dia resep kedua membuat roti tawar yang wajib dicoba.

Bahan Membuat Roti Tawar :

  • Siapkan tepung terigu protein tinggi 500 gram
  • Siapkan ragi instan 1 1/2 sdt
  • Siapkan susu bubuk 30 gram
  • Siapkan gula pasir 30 gram
  • Siapkan mentega putih  50 gram
  • Siapkan air es 350 ml
  • Siapkan garam 1 1/2 sdt

Cara Membuat Adonan Untuk Roti Tawar :

  1. Campurkan ragi instan, tepung terigu, gula pasir, dan susu bubuk lalu aduk hingga rata.
  2. Tuang adonan menggunakan air es sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga kalis.
  3. Setelah itu masukkan mentega putih dan garam pada adonan lalu uleni hingga adonan elastis. Jika sudah, lalu diamkan sekitar 30 menit.
  4. Kempiskan adonan, kemudian timbang masing-masing adonan memiliki berat 190 gram.
  5. Bentuk adonan menjadi bulat, lalu diamkan  selama 10 menit.
  6. Giling adonan hingga menjadi tipis memanjang.
  7. Lalu gulung adonan hingga dipadatkan dan sambil ditekan.
  8. Giling kembali adonan hingga menjadi panjang dan gulung.
  9. Letakkan adonan pada loyang roti tawar yang ada tutupnya dengan ukuran loyang 30 x 12 x 12 cm.
  10. Oles lebih dahulu loyang menggunakan mentega putih dan dialasi kertas roti sebanyak 5 buah adonan. Jangan sampai kelupaan oles juga tutupnya menggunakan mentega putih.
  11. Tutup adonan hingga 3/4 bagian pada loyang.
  12. Lalu damkan adonan selama 90 menit hingga mengembang.
  13. Tutup loyangnya dan oven selama 40 menit menggunakan suhu 180 ºC hingga matang.
  14. Sesudah matang roti tawar siap dinikmati.
  15. Sajikan roti tawar dengan aneka selai sesuai selera, baik rasa keju, mentega, gula pasir, dan meses coklat.

Proses dan cara membuat roti tawar memang mudah jika dibantu dengan peralatan yang memadai. Salah satunya menggunakan mesin oven gas. Dengan menggunakan mesin oven gas ini, Anda bisa memanggang roti tawar dengan mudah dan praktis. Untuk hasil panggangan roti tawar yang diperoleh juga lebih berkualitas dan memiliki cita rasa yang enak. Pemanggangan makin efektif dilakukan. Sumber pemanas mesin dihasilkan dari gas lpg sehingga lebih hemat dan praktis digunakan. Pemanggangan pun kini sudah tak terkendala menggunakan mesin oven gas berkualitas. Jika Anda tertarik menggunakan mesin ini, silahkan Klik disini.

Resep Ketiga Membuat Roti Tawar

Ini dia resep ketiga membuat roti tawar yang wajib dicoba.

Bahan Untuk Membuat Roti Tawar :

  • Siapkan tepung gandum utuh 375 gram (whole wheat)
  • Siapkan 6 sendok makan minyak zaitun
  • Siapkan garam halus 1 1/2 sendok teh
  • Siapkan ragi instan 2 sendok teh
  • Siapkan 6 sendok makan madu atau dapat menggunakan gula pasir saja.
  • Siapkan air hangat 220 ml
  • Siapkan 50 ml susu cair

Cara Membuat Roti Tawar :

  1. Campurkan seluruh bahan yang disiapkan, kecuali minyak dan garam dimasukkan setelah adonan setengah agak kalis.
  2. Setelah adonan kalis lalu diamkan sekitar 1 jam atau hingga adonan mengembang 2x.
  3. Setalah itu bentukbulat  dan masukkan ke dalam loyang roti tawar
  4. Oven roti tawar menggunakan suhu 200 derajat Celcius hingga roti matang.
  5. Untuk mengetahui roti sudah matang, ketika diketuk permukaannya terasa keras.
  6. Jika sudah matang, kemudian potong roti sesuai keinginan.
  7. Roti tawar siap dinikmati dengan selai sesuai selera Anda.

Resep Keempat Membuat Roti Tawar

Ini dia resep keempat membuat roti tawar yang wajib dicoba.

Bahan Membuat Roti Tawar :

  • madu 4 sdm atau sesuai selera
  • tepung gandum utuh 380 gr (whole wheat bread)
  • susu cair 80 ml
  •  4 sdm minyak sayur
  • 240 ml air hangat
  • 1 1/4 sdt garam
  • ragi 1 bungkus

Cara Membuat Roti Tawar : 

  1. Pertama campur air hangat, madu, ragi, minyak dan susu di dalam wadah. Aduk hingga rata, sisihkan hingga ragi dapat tercampur dan mengembang.
  2. Kemudian campur semua bahan kering, aduk hingga rata.
  3. Masukkan bahan cair, kemudian mixer hingga adonan dapat tercamour rata sekitar 10 menit hingga adonan kalis. Jika menggunakan cara manual, campur rata dan uleni hingga adonan kalis.
  4. Siapkan wadah besar yang sebelumnya dioles dengan minyak. Kemudian bentuk adonan menjadi bulat dan olesi dengan minyak permukaannya sebelum di tutup menggunakan plastic maupun kain bersih. Jika sudah kemudian, diamkan elama kurang lebih 1 jam atau hingga adonan mengembang dua kali lipat.
  5. Setelah adonan bisa mengembang, lalu  kempeskan adonan dengan tangan. Letakkan di permukaan yang sudah ditaburi tepung.
  6. Bentuk memanjang sesuai dengan loyang yang Anda gunakan. Oles permukaan loyang dengan minyak, tutup dengan plastic wrap yang longgar saja dan diamkan hingga mengembang dua kali lipat. Sekitar 30 menit atau tergantung suhu. Panaskan oven dengan suhu 180 derajat celcius.
  7. Setelah oven panas, lalu adonan siap dipanggang. Waktu pemanggangan antara 45 – 50  menit atau hingga matang.
  8. Jika sudah matang, keluarkan adonan dari oven. Biarkan sebentar.
  9. Potong roti sesuai selera.
  10. Sajikan dengan selai, roti siap dinikmati.

Resep Kelima Membuat Roti Tawar

Ini dia resep kelima membuat roti tawar yang wajib dicoba.

Bahan Yang Dibutuhkan :

  • Sediakan tepung terigu protein tinggi 500 gram
  • Sediakan mentega putih 3 sendok makan
  • Sediakan gula pasir 5 sdm
  • Sediakan ragi instan 1 sdm
  • Sediakan telur ayam 1 butir
  • Sediakan air dingin 200 ml
  • Sediakan garam halus 1 sdt

Langkah Membuat Roti Tawar :

  1. Campurkan semua bahan kering menjadi satu,  gula pasir, ragi instan, tepung terigu, susu bubuk, dan garam. Aduk semua bahan hingga adonan dapat tercampur rata.
  2. Sesudah bahan kering telah tercampur rata, kemudian masukkan telur. Jika sudah lalu tuangkan sedikit demi sedikit air dingin. Lakukan hal ini sambil terus adonan uleni dengan menggunakan tangan supaya kalis.
  3. Lalu masukkan mentega putih dan uleni kembali hingga bahan dapat tercampur semua dan adonan sudah menjadi kalis.
  4. Kemudian bentuk adonan menjadi bulat dan diamkan dalam wadah tertutup sekitar 3 menit.
  5. Sesudah didiamkan selama 30 menit, kemudian kempiskan adonan. Rapikan bentuk adonan dan masukkan ke dalam loyang yang khusus yang disediakan untuk membuat roti tawar tersebut.
  6. Diamkan kembali adonan dalam waktu 45 menit.
  7. Jika sudah, lalu panggang adonan roti tawar dalam oven selama 30 menit dalam suhu 180 derajat cesius atau hingga roti matang dengan sempurna.
  8. Setelah 30 menit kemudian angkat loyang. Keluarkan roti tawar dan potong-potong roti sesuai keinginan.
  9. Roti tawar siap untuk disantap bersama keluarga menggunakan bahan tambahan selai atau pun susu.

Nah, seperti apa yang sudah Anda simak diatas pembuatan roti tawar memang sangat mudah dilakukan bukan. Anda pun kini sudah bisa mempraktekkan dirumah sendiri. Cara-cara pembuatannya sudah kami jelaskan dengan detail diatas. Anda bisa mencoba dan memilih salah satu resep yang kami suguhkan tersebut.

Demikianlah ulasan yang bisa kami sampaikan untuk Anda tentang cara membuat roti tawar yang mudah dan bisa dicoba. Semoga saja kehadirannya artikel ini bisa bermanfaat bagi yang membutuhkannya.

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA