Apa arti dari buah tangan dan buah hati

Buah tangan memiliki 3 arti.

Buah tangan berasal dari kata dasar buah.

Buah tangan adalah sebuah homonim karena arti-artinya memiliki ejaan dan pelafalan yang sama tetapi maknanya berbeda.

  1. Hasil pekerjaan
  2. Barang yang dibawa dari bepergian
  3. Oleh-oleh

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), arti buah tangan adalah hasil pekerjaan. Arti lainnya dari buah tangan adalah barang yang dibawa dari bepergian.

Kapanlagi.com - Penggunaan ungkapan dalam bahasa Indonesia mungkin sudah jadi hal yang biasa. Pasalnya, di bahasa Indonesia memang ada cukup banyak ungkapan yang bisa dipakai untuk menggambarkan suatu benda atau objek. Ungkapan buah hati sebagai contohnya. Ungkapan tersebut tentu sudah cukup familiar di telinga kita. Namun bisa jadi, tetap ada beberapa orang yang belum paham arti buah hati yang sesungguhnya.

Sebenarnya, wajar jika ada orang yang belum tahu arti dari buah hati. Pasalnya, sebagai sebuah ungkapan, buah hati memang terbilang jarang digunakan di percakapan sehari-hari. Ungkapan buah hati hanya biasa dipakai dalam konteks dan situasi tertentu. Kendati demikian, tentu penting untuk tahu arti buah hati dan ungkapan-ungkapan lainnya di bahasa Indonesia untuk menambah kecakapan dalam berkomunikasi.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ulasan penjelasan tentang arti buah hati dan beberapa ungkapan lainnya di bahasa Indonesia.

(credit: unsplash)

Jika ditelisik dari asal mula kata, seperti yang kita tahu ungkapan "buah hati" berasal dari gabungan dua kata, yaitu "buah" dan "hati". Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), buah mempunyai arti bagian tumbuhan yang berasal dari bunga atau putik, sebagai contoh buah mangga, apel, jeruk, dan sebagainya. Buah juga bisa diartikan sebagai hasil.

Sementara itu pada KBBI, kata hati ternyata mempunyai beberapa arti. Pertama, hati diartikan sebagai bagian dari organ tubuh manusia atau hewan. Kedua, hati juga sering disamaartikan dengan jantung. Selain itu, hati juga bisa diartikan sebagai sesuatu yang ada di dalam tubuh manusia yang dianggap sebagai tempat segala perasaan batin dan tempat menyimpan pengertian.

Dalam KBBI, ungkapan buah hati ternyata sudah mempunyai arti dan makna tersendiri. Di KBBI, arti buah hati adalah jantung hati atau kekasih tercinta. Namun secara umum, arti buah hati sering dipakai untuk menyebut anak tersayang.

Pemaknaan buah hati untuk sebutan anak tersayang bisa dilihat dari arti kata "buah" dan "hati" seperti yang dijelaskan sebelumnya. Sebab, setiap anak dalam keluarga terlahir sebagai hasil dari perasaan batin saling menyayangi kedua orangtuanya.

Selain buah hati, ungkapan untuk anak tersayang juga bisa dalam bentuk ungkapan buah cinta dan jantung hati. Kurang lebih kedua kata tersebut juga mempunyai muatan makna yang sama seperti arti buah hati.

Memahami arti buah hati tentu tak akan lengkap tanpa tahu contoh penggunaannya dalam kalimat. Ya, sebelumnya memang sudah dijelaskan bahwa ungkapan buah hati sangat jarang dipakai dalam percakapan sehari-hari. Namun ungkapan ini cukup sering dijumpai dalam berbagai konteks, terutama dalam sebuah karya.

Berikut beberapa contoh kalimat menggunakan ungkapan buah hati.

1. Jagalah buah hati Anda dari wabah demam berdarah dengan melakukan gerakan 3M.

2. Bu Riri sedang menyuapi buah hatinya dengan bubur sumsum di depan teras.

3. Selebriti terkenal itu sedang menantikan kelahiran buah hatinya yang ketiga.

(credit: unsplash)

Selain buah hati, jantung hati, dan buah cinta, masih ada banyak sekali ungkapan dalam bahasa Indonesia. Oleh karena itu, selain arti buah hati, penting juga untuk tahu arti dari ungkapan bahasa Indonesia lainnya. Berikut beberapa ungkapan dalam bahasa Indonesia dan artinya.

1. Buah tangan : oleh-oleh

2. Buah bibir : bahan pembicaraan

3. Bunga desa : gadis desa yang terkenal kecantikannya

4. Bunga bangsa : pahlawan

5. Bunga tidur : mimpi

6. Rendah hati : tidak sombong

7. Rendah diri : merasa dirinya kurang

8. Anak emas : orang paling disayang

9. Kepala batu : tidak mau menuruti nasihat orang

10. Kepala dingin : tenang dan sabar

11. Kambing hitam : orang yang dalam suatu peristiwa sebenarnya tidak bersalah, tetapi dipersalahkan atau dijadikan tumpuan kesalahan (dituduh).

12. Adu mulut : bertengkar

13. Makan asam garam : banyak pengalaman

14. Tangan kanan : orang kepercayaan

15. Naik pitam : marah

16. Meja hijau : jalur hukum

17. Keras kepala : tidak mau menurut nasihat orang

18. Ringan tangan : suka menolong atau suka memukul

19. Cepat kaki ringan tangan : rajin dan cekatan

20. Kebakaran jenggot : panik

21. Kepala dingin: berpikir tenang

22. Anak buah : bawahan

23. Banting tulang : berusaha keras

24. Tulang punggung : tumpuan keluarga

25. Angkat kaki : pergi

26. Angkat tangan : menyerah

27. Angkat bicara : mulai bicara menyampaikan pendapat

28. Angkat topi : merasa hormat

29. Berat hati : merasa tidak lega

30. Berbadan dua : hamil

31. Berbunga-bunga : sedang bahagia

32. Besar kepala : sombong

33. Besar mulut : suka membual

34. Bintang kelas : murid paling pintar di kelas

35. Demam panggung : merasa gugup

36. Di ujung tanduk : dalam keadaan bahaya

37. Darah biru : keturunan bangsawan

38. Hidung belang : laki-laki suka memainkan perempuan

39. Gulung tikar : bangkrut

40. Gigit jari : kecewa

41. Jatuh hati : suka

42. Jiwa besar : mau menerima keadaan

43. Kabar angin : berita yang belum jelas kebenarannya

44. Kaki tangan : anak buah

45. Kutu buku : orang yang suka membaca

46. Lapang dada : sabar

47. Lepas tangan : tidak mau bertanggung jawab

48. Lupa daratan : sikap yang melampaui batas

49. Memutar otak : berpikir keras atau bersungguh-sungguh

50. Naik daun : karier yang sedang naik

Itulah di antaranya ulasan dan penjelasan tentang arti buah hati dan contoh penggunaannya dalam kalimat, serta makna dari beberapa ungkapan bahasa Indonesia lainnya. Semoga bermanfaat dan bisa menambah wawasan.

Baca artikel lainnya:

Bagi masyarakat dunia umumnya dan masyarakat Indonesia khususnya, silaturahmi merupakan bagian dari tradisi ketimuran yang masih terjaga dengan apik. Dalam proses silaturahmi inilah, sebagian besar masyarakat melakukan beragam kunjungan untuk mempereratnya. Salah satu hal yang tidak terlupakan adalah buah tangan. Lalu apa arti buah tangan sebenarnya?

Buah tangan, mengacu pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), memiliki dua makna, yaitu hasil pekerjaan dan barang yang dibawa dari bepergian atau biasa disebut juga dengan oleh-oleh. Buah tangan sejatinya merupakan tanda kasih sayang serta wujud perhatian dimana kita artinya masih diingat dan mengingat kerabat.

Untuk lebih jelasnya mengenai arti buah tangan, berikut beberapa contoh kalimatnya, baik yang memiliki makna hasil pekerjaan maupun oleh-oleh.

  • Selama pandemi, buah tangan belajar di rumah adalah bola-bola dari benang wol.
  • Aku membawa buah tangan untuk kakek dan nenek.

Arti Kata Buah Tangan

Dalam bahasa Indonesia, kita mengenal adanya idiom yang merupakan bentuk ujaran yang maknanya sudah menyatu dan tidak dapat ditafsirkan dari makna-makna unsur pembentuknya, baik secara leksikal maupun gramatikal. Buah tangan disini adalah salah satu dari idiom yang dimaksud itu.

Baca juga: Identik dengan ARMY dan BTS, Ini Arti Warna Ungu

Meskipun secara keseluruhan maknanya tidak sama antara arti dari buah dan tangan. Makna unsur leksikal tiap kata yang membentuk idiom sudah melebur menjadi satu kesatuan, sehingga makna yang ada dalam idiom tersebut berasal dari makna seluruh kesatuan unsur pembentuk.

Namun demikian, secara turun-menurun masyarakat Indonesia menyebutkan bahwa buah tangan adalah penyebutan atau kata lain dari sesuatu yang dibawa saat datang bersilaturahmi atau biasanya disebut juga dengan oleh-oleh.

Ilustrasi: Sikap adil terhadap keluarga. Arti ungkapan rendah hati, kepala dingin dan sebagainya pada Tema 1 kelas 2 SD dan MI. /pikisuperstar/Freepik

PORTAL JEMBER – Semangat belajar adik-adik! Kali ini kita akan belajar tentang kata-kata ungkapan dalam suatu kalimat.

Tema 1 kelas 2 SD MI halaman 37 Subtema 1 terdapat 5 ungkapan yang bisa ditemukan dalam sebuah kalimat.

5 ungkapan tersebut diantaranya rendah hati, buah hati, buah tangan, cepat kaki ringan tangan dan kepala dingin.

Baca Juga: Ide Pokok dan Kalimat Pengembang Bacaan Siput Bukanlah Hewan Lemah, Materi Tema 1 Kelas 5 SD MI Halaman 46

Adik-adik pastikan berusaha terlebih dahulu untuk menemukan artinya, setelah itu mintalah orang tua untuk mengoreksi.

Barulah adik-adik bisa menyimak arti ungkapan rendah hati, buah hati, buah tangan, cepat kaki ringan tangan dan kepala dingin di bawah ini untuk membantu adik-adik.

Adapun atikel ini dikutip dari KabarLumajang.com berjudul Tulislah Arti Ungkapan Rendah Hati, Buah Hati, Buah Tangan pada Materi Tema 1 Kelas 2 SD dan MI Halaman 37

Baca Juga: Sikap Apa yang Kamu Tunjukkan Ketika Bermain Engklek dengan Teman yang Berbeda? Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 4

Terdapat pada Buku Tematik Tema 1 kelas 2 SD dan MI Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2017 terbitan Kemendikbud.

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA